Home Gaya Hidup Dua Anggota DPRD Kendal Masuk Kepengurusan Ansor

Dua Anggota DPRD Kendal Masuk Kepengurusan Ansor

Kendal, Gatra.com - Dua orang anggota DPRD Kendal  dilantik menjadi pengurus Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Kendal Masa Khidmat 2020-2024. Keduanya yakni, Kholid Abdillah dan Dian Alfat Muhammad yang sama-sama berasal dari Fraksi Kebangkitan Bangsa DPRD Kendal.
 
Kholid Abdillah, anggota Komisi D DPRD Kendal menjabat sebagai Ketua Bidang Hubungan antar Lembaga mengaku sangat bersyukur bahwa hari ini Ansor Kendal dapat menyelenggarakan Harlah Ansor ke 87 secara serentak seluruh Indonesia.
 
"Ansor notabene organisasi yang sudah cukup lama dan memegang teguh wawasan kebangsaan sangat sinkron dengan posisi saya di Komisi D yang membidangi kepemudaan," kata Kholid usai dilantik di Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal, Sabtu (24/4).
 
Dengan posisi yang strategis seperti ini, lanjut Kholid, Ansor akan ia bawa untuk selalu bersinergi dengan berbagai OKP (organisasi kepemudaan) lain di Kabupaten Kendal, tentang kebangsaan, keberagaman dan toleransi.
 
Dian Alfat Muhammad, anggota DPRD Kendal yang menjabat sebagai Ketua Komisi B menyampaikan, sebagai pemuda nahdliyyin yang duduk di dewan, ia akan mengakomodir semua yang menjadi permasalahan kader di Ansor.
 
"Semua pemuda yang di Ansor tentu memiliki banyak potensi yang perlu dikembangkan. Nanti potensi-potensi yang sesuai dengan bidang saya di Komisi B akan kita dukung dan carikan kegiatan agar potensi yang dimiliki bisa dikembangkan lebih maju," kata Dian Alfat yang menjabat Ketua Bidang Kesra dan seni budaya.
 
Sementara itu, Ketua GP Ansor Kendal, Misbahul Munir mengatakan, bahwa hari ini Ansor Kendal melantik lembaga dan Satkorcab Banser Kendal. "Alhamdulillah, di lembaga Ansor ada dua orang kader yang duduk sebagai wakil rakyat. Mereka memiliki dedikasi dan loyalitas tinggi dalam organisasi," katanya.
 
Melihat tema harlah kali ini, yakni Transformasi Media Juang Pagar Baja Gerakan Kita, menurut Misbah, hal ini selaras dengan cita-cita Ansor selama ini. "Tema semacam ini membuat kader kami semakin tahan banting dengan segala macam kondisi yang ada," tandasnya.

 

 
1600