Home Olahraga Begini Cara Ketum PB PASI Motivasi Zohri dan Sapwan

Begini Cara Ketum PB PASI Motivasi Zohri dan Sapwan

Jakarta, Gatra.com - Ketua Umum (Ketum) PB PASI, Luhut B. Pandjaitan turun langsung mengawasi jalannya latihan atlet-atlet yang ada di Pelatnas PB PASI. Kali ini, semua terfokus pada pelari 100 meter Lalu Muhammad Zohri dan pelompat jauh Sapwaturrahman. 
 
Sebab, mereka akan menjalani kompetisi di Athletics Continental Tour Gold yang akan diadakan di Jepang. Bahkan keduanya akan berangkat besok malam. Luhut langsung memberikan semangat dan berjanji akan memberikan bonus untuk keduanya jika berprestasi.  
 
"Zohri ini kan catatan waktu terakhir itu 10.03 (sudah lolos Olimpiade) dan Sapwan lompatan terjauhnya 8,19 (meter) sedangkan lolos Olimpiade itu kan 8,22 meter. Jadi ada sedikit lagi harus dikejar, tapi kalau dilihat dari data-data yang ada di Jepang itu, saya yakin mereka bisa lah," ungkap Luhut usai melihat para atlet berlatih di Stadion Madya, Komplek GBK Senayan, Jakarta, Senin (3/5). 
 
"Pokoknya kita dorong ini semua, Zohri kalau bisa nanti di bawah 10 detik, dan Sapwan bisa melebihi 8,22 meter, ya akan dikasih bonus. Karena itu menjadi upaya kita juga, kalau kita lihat keduanya ikut olimpiade dan masuk semifinal, saya kira itu sudahbtarget yang sangat baik," imbuh Jenderal bintang empat itu. 
 
Ia mengaku tidak ingin menargetkan terlalu tinggi untuk olimpiade nanti, semifinal sudah dirasa amat sengit persaingan. Untuk itu, di ajang yang akan diikuti besok oleh Sapwan dan Zohri, keduanya tidak ditarget. Luhut beranggapan jika kejuaraan besok adalah pemanasan menuju Olimpiade. 
 
"Ini kan soal kejuaraan besok belum tahu. Biarin aja dulu ya buat pemanasan, jadi ini kan Zohri katanya sudah 90% persiapan, kalau Sapwan sudah 95%. Saya kira masalah teknik, speed dan kelenturan lagi, harus ditambah. Kadang mood-nya kan berpengaruh, 0,1 sentimeter sekian berpengaruh, sepersekian detik berpengaruh juga, banyak sekali faktor," tutup Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi itu. 
180