Home Kesehatan Puluhan Warga di Brebes Terjangkit DB, Satu Balita Tewas

Puluhan Warga di Brebes Terjangkit DB, Satu Balita Tewas

Brebes, Gatra.com- Puluhan warga di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah terjangkit demam berdarah dengue (DBD) sepanjang tahun ini. Satu di antaranya meninggal.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Brebes, Imam Budi Santoso mengatakan, sejak Januari hingga April, terdapat 35 warga yang terkena DBD.

"Dari jumlah itu, ada satu penderita yang merupakan seorang balita meninggal dunia," ungkap Imam, Kamis (20/5).

Imam menyebut jumlah kasus tersebut masih tinggi. Meski demikian, jumlahnya menurun drastis dibanding periode yang sama pada tahun lalu.

Pada Januari-April tahun lalu, tercatat ada 155 penderita DBD. Dari jumlah itu, lima di antaranya meninggal.

"Jumlah kasus sampai dengan April pada tahun ini hanya seperlimanya saja dari jumlah kasus pada periode yang sama tahun lalu," ujar Imam.

Sementara itu, Kepala Seksi Pelayanan RSUD Brebes Fauzi mengatakan, sejak 1 Januari hingga 18 Mei, total ada 30 pasien DBD dengan satu di antaranya meninggal.

"Sampai dengan saat ini, masih ada delapan pasien DBD yang dirawat. Mereka anak-anak dan balita," katanya.

Fauzi juga menyebut jumlah pasien DBD cenderung menurun jika dibandingkan tahun lalu. Penurunan ini menurutnya menjadi indikator kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan meningkat.

1057