Home Ekonomi Ini Kebiasaan Konsumen pada Paruh 2021 di Masa Covid-19

Ini Kebiasaan Konsumen pada Paruh 2021 di Masa Covid-19

Jakarta, Gatra.com – VP of Marketing Lazada Indonesia, Sawitri Hertoto, mengatakan, pihaknya mencatat temuan menarik kebiasaan konsumen sepanjang paruh 2021, khususnya pada akhir buran. Pada periode ini, Covid-19 masih melanda Indonesia.

"Pertama, di tahun kedua situasi pandemi, kesehatan masih menjadi prioritas utama bagi banyak konsumen Indonesia," katanya dalam acara virtual bertajuk "Rumpi Bareng Lazada" pada Kamis (24/6).

Menurutnya, hal ini terlihat dari penjualan masker kesehatan serta termometer dan minuman kesehatan penambah stamina tubuh masih terus menjadi barang yang selalu dibeli konsumen tiap bulannya.

Kedua, untuk kebutuhan rumah tangga (home and living), tahun ini produk bedding juga menjadi kian populer, terutama untuk produk-produk seperti sprei motif dan selimut bulu. Tak hanya itu, setelah di tahun lalu, rak dan kebutuhan dekorasi rumah lainnya menjadi favorit pembelian konsumen, kali ini wallpaper untuk menghias dinding rumah juga menjadi produk yang banyak dibeli oleh konsumen di setiap akhir bulannya.

"Sepertinya, selain kesehatan diri, kenyamanan tempat tinggal juga masih menjadi prioritas banyak konsumen di Indonesia," ucapnya.

Ketiga, sementara itu, untuk para ibu dengan bayi dan balita, selain kebutuhan pokok bayi dan balita seperti popok dan susu formula, ternyata minyak telon menjadi produk yang paling banyak dibeli oleh orang tua setiap bulannya, tentunya untuk memastikan kesehatan buah hati mereka agar tetap terjaga.

Selain itu, kata Sawitri, Lazada juga mendapatkan temuan menarik mengenai berbagai produk favorit yang ada di wishlist konsumen di sepanjang tahun 2021 ini. Pertama, kesehatan dan kebugaran tubuh menjadi prioritas utama konsumen, salah satu cara menjaganya adalah dengan berolahraga.

Menurutnya, hal ini sejalan dengan tren pembelanjaan di kategori olahraga bahwa berbagai alat penunjang aktivitas olahraga menjadi semakin diminati, seperti running shoes, pakaian dan aksesori olahraga hingga smartwatch menjadi barang favorit yang kerap dijadikan wishlist oleh konsumen, baik laki-laki maupun perempuan.

Kedua, setelah memastikan kebugaran tubuh, tentunya kecantikan merupakan hal lain yang menjadi prioritas. Beauty masih menjadi salah satu kategori yang paling banyak diminati oleh konsumen. Khusus untuk kategori beauty premium, produk beauty set atau bundling yang terdiri dari serangkaian produk perawatan kecantikan maupun produk make up menjadi produk-produk yang sering dijadikan wishlist oleh para konsumen.

Ketiga, di kategori elektronik dan gawai. Produk smart TV serta gawai (smartphone) masih menjadi produk impian yang ingin dimiliki banyak konsumen, khususnya pada saat periode gajian datang. Nampaknya, mencari hiburan selama menghabiskan banyak waktu di rumah menjadi solusi paling tepat bagi masyarakat.

“Biasanya akhir bulan adalah saatnya berbelanja kebutuhan bulanan maupun untuk membeli barang yang sudah lama diincar atau ada dalam wishlist kita," katanya.

Ia menyampaikan, terjadi kenaikan trasaksi pada platform Lazada di setiap periode akhir bulan, baik dari sisi daya beli hingga jumlah produk. Oleh karena itu, demi memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen, pihaknya menghadirkan Lazada Pesta Gajian dengan diskon hingga 80% di tanggal 25-31 setiap bulan, yang dapat dimanfaatkan untuk setiap bulan.

Sementara itu, Ivan Gunawan, selebritas serta pengusaha fesyen dengan brand Hijab Mandjha, Khalif Menswear, dan Ivan Gunawan Cosmetics, mengatakan, setiap orang itu pasti suka belanja, bahkan belanja kadang dianggap sebagai retail therapy.

"Belanja bulanan itu sudah pasti dilakukan hampir oleh semua orang, lantas kapan lagi saat yang tepat untuk belanja sekaligus mendapatkan retail therapy dari produk-produk yang selama ini diincar," ujarnya.

184