Home Kesehatan Satbrimoda NTT Edukasi dan Beri Himbauan Prokes Covid-19 Kepada Warga Kota Kupang

Satbrimoda NTT Edukasi dan Beri Himbauan Prokes Covid-19 Kepada Warga Kota Kupang

Kupang, Gatra.com- Personel Satbrimob Polda NTT Selasa 13 Juli 2021 melaksanakan patroli dan memberikan Edukasi Protokol Kesehatan kepada masyarakat Kota Kupang. Edukasi ini menyusul meningkatnya kasus Covid -19 di Kota Kupang dua pekan terakhir ini cukup signifikan.

“Meningkatnya kasus Covid 19 di wilayah NTT saat ini cukup signifikan. Karena itu kami memperkuat kegiatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro di Kota Kupang. Salah satunya mengedukasi masyarakat untuk tetap disiplin protokol kesehatan Covid -19,” kata Dansat Brimob Polda NTT Kombes Pol Ferry Raimond Ukoli, S.I.K.

Kegiatan patroli imbauan Prokes ini jelas Kombes Pol Ferry akan terus dilakukan mulai pagi, siang dan malam hari selama masa pemberlakukan PPKM. Ini guna meminimalisir penyebaran Virus Covid 19 yang ada saat ini. “Selama pemberlakukan PPKM kami akan terus melakukan patrol dan memberikan edukasi kepada masyarakat. Tujuannya meningkatnya kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap pentingnya mencegah dan melindungi diri dari bahaya Covid-19,” jelas Kombes Pol Ferry.

Patroli dan edukasi protokol kesehatan Covid -19 ini lanjut Kombes Pol Ferry merupakan perintah Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum. Saat patrol dan edukasi, angota juga membagikan masker secara gtatis kepada masyarakat “Kami laksanakan perintah pimpinan, Kapolda NTT dimana seluruh jajaran Polda NTT dan Polres jajaran selama masa pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro di wilayah NTT guna menekan angka kenaikan Covid 19 saat ini.,” katanya.

428