Home Gaya Hidup 60 Persen Potensi Wisata Karanganyar Belum Tergarap

60 Persen Potensi Wisata Karanganyar Belum Tergarap

Karanganyar, Gatra.com - Keunikan Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah belum banyak terungkap. Padahal keberadaannya sangat potensial menyedot datangnya wisatawan dan penelitian.
 
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karanganyar, Titis Sri Jawoto. Menurutnya, obyek wisata yang tersaji dan dikenal dari Karanganyar tak lebih dari 40 persen kekayaan sebenarnya. Jauh di atas itu, masih banyak menunggu pengungkapan obyek lain.
 
Bisa berupa keanekaragaman hayati, keajaiban alam hingga peradaban masa lampau yang terkubur. Ia menyebut satu diantaranya kawah Candradimuka di puncak Gunung Lawu. 
 
"Di dunia ini kawah Candradimuka hanya ada di Gunung Lawu. Tepatnya di pos dua pendakian. Di dalamnya mengeluarkan tujuh sumber air. Dipercayai jenisnya tak sama antar satu sumber dengan lainnya," katanya usai memberi pembekalan finalis Duta Wisata Kabupaten Karanganyar Tahun 2021 di Ruang Podang 1, Setda Karanganyar, Kamis (26/8).
 
Para pendaki yang berhasil merasakan sensasi di kawah nonaktif tersebut, bakal memiliki pengalaman istimewa. Sayangnya potensi tersebut belum tergarap sesuai keinginan. Promosinya juga minim. 
 
Obyek wisata lain yang belum digarap adalah wisata olahraga. Ada pula Kebun Teh Kemuning. Juga Waduk Gondangrejo yang diharapkan nanti dapat mengangkat potensi wisata di Karanganyar sampai lima persen. "Sekarang ada sedang dikerjakan. Yakni Waduk Jlantah di Kebakkramat yang baru saja dikerjakan pembangunannya," katanya. 
 
Menjadi pusat peribadatan umat Hindu, Karanganyar memiliki Candi Cetho dan Candi Sukuh. Situs-situs purbakala juga ditemukan di lereng Lawu. Baru-baru ini juga ditemukan artefak serta benda diduga cagar budaya peninggalan peradaban masa lampau.
 
Sehingga, menurut Titis, perlu disiapkan SDM yang tangguh, punya visi baik, pola pikir benar, agar mampu mengelola potensi wisata yang ada tersebut. "Sama dengan Paskibra, kita tidak boleh menghilangkan momentum menyiapkan generasi muda terbaik untuk kemajuan kabupaten Karanganyar. Eman-eman kalau potensi sebesar ini kalah dengan daerah lain," katanya.
 
2791