Home Milenial Keren, Konser Virtual Neona Usung Konsep Panggung 360 Derajat

Keren, Konser Virtual Neona Usung Konsep Panggung 360 Derajat

Palembang, Gatra.com- Konser virtual bahasa cinta Neona yang berlangsung di Loket Live, Minggu (12/9), pukul 14.00 WIB, mengusung konsep panggung 360 derajat di dalam sebuah dome lengkap dengan screen projector dan multimedia dikerjakan oleh Sembilan Matahari.

Para penikmat seni yang hadir dalam konser virtual itupun menyaksikan penampilan Neona yang memiliki nama lengkap Anodya Shula Neona Ayu dari berbagai sudut dengan konsep tersebut. Konsep itu juga merupakan konsep yang pertama dilakukan oleh penyanyi anak di Indonesia.

Dalam konser yang dihadirkan oleh Galeri Indonesia Kaya bersama penyanyi anak Neona itu, Neona membawakan sekitar dua belas lagu selama kurang lebih sejam. Mulai dari lagi Bahasa Cinta, Kepompong hingga Aduh Neik.

Konser tunggal kedua Neona tersebut dipromotori oleh Merah Putih Production dan Trinity Optima Production, juga didukung oleh vidoran Xmart, BCA, Cussons Kids, Ale Ale, Epson Indonesia, Cleo, dan Klinik Ibuku.

Selain konser virtual, Neona pun mengadakan kegiatan meet and greet bagi Kawan Neo yang sudah membeli tiket konser dengan paket spesial meet and greet. Kegiatan itu sendiri dilakukan secara live melalui zoom pada hari yang sama setelah konser selesai, yakni pada pukul 19.00 WIB. “Dengan adanya konser dan virtual meet and greet ini kita bisa saling mengobati rindu masing-masing dan juga bisa saling ngobrol,” ujar Neona.

Sebelumnya, Program Director Galeri Indonesia Kaya, Renitasari Adrian, mengatakan pihaknya melihat Neona merupakan figur positif yang bisa menjadi panutan bagi banyak anak Indonesia. Dengan sosoknya yang menggemaskan di atas panggung, Neona senantiasa menghibur dan menginspirasi melalui lagu-lagu yang ia bawakan.

“Tak hanya menyanyi, Neona juga memiliki bakat dalam berakting dan juga menari yang patut untuk dinantikan. Kami menyadari di tengah pembatasan yang ada saat ini, banyak anak-anak yang membutuhkan hiburan untuk mengisi waktunya di rumah. Berangkat dari hal itu, akhirnya Galeri Indonesia Kaya bersama Neona menyuguhkan hiburan yang dapat dinikmati oleh semua umur,” katanya.

Baldy Mulya Putra, ayah Neona sekaligus perwakilan dari promotor Merah Putih Production, menjelaskan Neona itu ibarat petasan banting. Pasalnya, Neona adalah anak yang aktif dan energik. Kini diusianya yang sudah 12 tahun, penampilan, cara menyanyi dan menarinya tentu jauh lebih matang dibanding konser-konser sebelumnya.

“Harapannya, banyak orang atau keluarga yang menonton konser virtual yang juga digelar untuk merayakan EP “Bahasa Cinta” Neona ini agar bisa terhibur di tengah PPKM dan tentunya kami yang ada di lokasi juga akan menaati protokol kesehatan,” katanya.

1364