Home Olahraga Akan Dikunjungi Bamsoet, Pantai Dewaruci Bakal Jadi Sirkuit Motocross

Akan Dikunjungi Bamsoet, Pantai Dewaruci Bakal Jadi Sirkuit Motocross

Purworejo, Gatra.com - Berada di tengah-tengah daerah wisata, antara Kabupaten Kulonprogo, Provinsi DIY, Kabupaten Magelang serta Kabupaten Kebumen yang populer demgan pantainya, membuat Kabupaten Purworejo harus memiliki ikon wisata sendiri. Banyak potensi yang dimiliki oleh kabupaten ini, buktinya Badan Otorita Borobudur (BOB) memilih Purworejo untuk dikembangkan wisatanya.

"Ini berarti, Kabupaten Purworejo sangat menarik, warganya ramah dan memiliki potensi wisata besar di tiap desa. Seperti Desa Wisata Pandanrejo, Kecamatan Kaligesing ini, memiliki berbagai potensi dan keindahan alam sehingga berhasil masuk sebagai 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun 2021," kata Bupati Purworejo, Agus Bastian, Selasa (12/10).

Mengingat terjepit di antara daerah-daerah yang terkenal dengan pariwisatanya, maka Bastian menyatakan bahwa, Kabupaten Purworejo harus membuat satu tempat wisata unggulan.

"Tanggal 10 November 2021 mendatang, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) yang juga Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo akan berkunjung ke Pantai Dewaruci Desa Jatimalang untuk melihat bakal calon lokasi sirkuit motocross. Kita ini kan tidak memiliki obyek wisata unggulan, maka harus kita ciptakan. Mas Menteri Sandiaga Uno juga pernah menyampaikan langsung, banyak yang minat untuk membuka arena motocross di Dewaruci," jelas Agus Bastian.

Pantai Dewaruci, Desa Jatimalang, Kecamatan Purwodadi akan dibangun menjadi pusat sport tourism atau wisata olahraga. Selain sirkuit motor, Pemkab juga berencana membangun arena balap kuda.

"Kita tidak punya kawasan wisata unggulan, maka akan kita ciptakan. Lebih baik kita fokus membiayai satu obyek wisata yang besar supaya bisa menjadi ikon tourism kabupaten kita ini," pungkas Bastian.


 

1726