Home Regional Perbaikan Underpass, Gril Diganti Cor Beton 20 Cm

Perbaikan Underpass, Gril Diganti Cor Beton 20 Cm

Sukoharjo, Gatra.com- Hari pertama proses perbaikan Underpass Makamhaji, Kartasura, Bupati Sukoharjo, Etik Suryani meninjau langsung ke lokasi. Seperti diketahui, proses perbaikan berlangsung selama dua pekan, yakni mulai hari ini Senin (21/2/2022) hingga Senin (7/3/2022) mendatang. 

Sebelumnya, kawasan Underpass Makamhaji kerap terjadi genangan air, terlebih saat musim hujan tiba. Hal ini dikarenakan gril penutup drainase mengalami kerusakan. 

Mengantisipasi terjadinya kerusakan kembali, sehingga diambil opsi lain, yakni gril diganti dengan cor beton. Cor beton itu sendiri mempunyai ketebalan hingga 20 centimeter.

"Gril diganti cor, plat, cor lalu ditengah-tengah kiri kanan ada perawatan, jadi kalau ada problem bisa dibuka," kata Bupati usai meninjau proses perbaikan Underpass.

Dengan adanya proses perbaikan total ini, Bupati berharap kondisi Underpass dapat bertahan lama dan tidak ada problem lagi. "Setelah ini jadi untuk pengaturan lalu lintas dirapikan," tandasnya. 

Sebagai informasi, proses perbaikan Underpass terakhir berlangsung pada akhir tahun 2021. Selain perbaikan pada drainase juga dilakukan pengaspalan pada jalan underpass.

23

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR