Home Ekonomi Siap-siap, BLT Migor dan BPNT Bakal Cair Sekaligus

Siap-siap, BLT Migor dan BPNT Bakal Cair Sekaligus

Karanganyar, Gatra.com – Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng dan bantuan pangan non tunai (BPNT) bakal dicairkan sekaligus dalam waktu dekat. Instansi terkait masih menunggu petunjuk teknis penyalurannya.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Karanganyar, Sugeng Raharto, mengatakan, peluncuran atau launching BLT migor dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 7 April 2022. Hanya saja, instansi di daerah menanti petunjuk teknis dan instruksi resmi. Sejauh ini, ia hanya mendapat informasi bahwa pencairan BLT migor dibarengkan BPNT jatah bulan Mei.

"Jadi dapatnya nanti Rp500 ribu per penerima. Rinciannya BLT migor Rp300 ribu. Jatah Januari-Maret dirapel. Per bulan Rp100 ribu. Lalu BPNT jatah Mei Rp200 ribu," katanya kepada Gatra.com, Kamis (7/4).

Sambil menunggu instruksi pusat, pihaknya memberi kesempatan kepada Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) untuk menyiapkan segala sesuatu yang diperlukan, sehingga ketika instruksi sudah turun, tinggal mencetak undangan dan mengedarkannya kepada Keluarga penerima Manfaat (KPM).

BLT Migor akan diberikan kepada penerima Program Keluarga Harapan (PKH), Pedagang Kaki Lima (PKL), dan BPNT. Data sementara menyebutkan 67.996 penerima BPNT dan 36.750 penerima PKH.

"Undangan nanti disiapkan dulu. Pakai barcode yang dikirim ke Kantor Pos. Semua nanti pakai penyaluran cash and carry di Kantor Pos," katanya.

Sugeng mengatakan, tak kuasa mengontrol penggunaan dana. Ia menyarankan penerimanya memanfaatkan bantuan itu untuk keperluan hidup keluarga alias jangan untuk foya-foya.

Sementara itu, Kepala Kantor Pos Karanganyar, Luluk Maulidia, mengatakan, masih menunggu teknis penyaluran BLT migor dari pusat.

"Penyalurannya memang lewat Kantor Pos. Tapi teknisnya belum turun," katanya.

1379