Home Sumbagteng Balita Anak Ketua RT Tewas Bermain di Sungai

Balita Anak Ketua RT Tewas Bermain di Sungai

Tebo, Gatra.com- Inayahtullahrahma, seorang balita, 3 Tahun, di Desa Betung Bedarah Barat, Kecamatan Tebo Ilir, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, meninggal dunia. Korban meninggal diduga akibat tenggelam di sungai Batanghari, Jum'at (15/04) sekitar pukul 10.00 WIB.

Kapala Desa (Kades) Betung Bedarah Barat, Kuspandi mengatakan, sebelumnya korban bersama kedua orang tuanya baru pulang dari pasar. Setiba di rumah, ibu korban langsung masuk ke rumah untuk meletakkan belanjaan. Sementara, ayah korban langsung pergi ke kebun untuk memanen sawit.

Saat itu juga, korban berpamitan kepada orang tuanya untuk bermain bersama teman-temannya. Tampa sepengetahuan orang tuanya, ternyata korban bermain ke sungai Batanghari yang lokasinya tidak jauh dari rumah korban.

Tiba di sungai, korban langsung turun ke tebing sungai. Namun saat hendak naik, korban terpeleset dan terjebur ke sungai. Melihat itu, teman-teman korban langsung melaporkan kejadian itu kepada warga setempat. Warga pun beramai-ramai langsung melakukan pencarian mengunakan langgin, jala dan perahu.

Sekitar satu jam pencarian, akhirnya warga menemukan korban yang tersangkut di pohon kapuk, "Korban pertama kali ditemukan oleh Al Jamiri, Usup, Hasan dan Isnen," kata Kuspandi, Jumat (23/04).

Setelah itu kata Kades, warga membawa korban ke rumah orang tuanya. "Korban anak Ketua RT.02, Saat ditemukan kondisinya sudah meninggal dunia," ujarnya.

Hal ini dibenarkan Kapolsek Tebo Ilir, IPTU Winarno. Dia mengatakan jika telah melakukan olah TKP, dan keluarga korban menolak untuk dilakukan otopsi.

"Benar, korban sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, Jarak ketika ditemukan sekitar 300 meter dari titik awal tenggelam," kayanya.

1110