Home Internasional Pertama Kalinya Muncul Mengenakan Masker, Kim Jong-un Jadi Sorotan

Pertama Kalinya Muncul Mengenakan Masker, Kim Jong-un Jadi Sorotan

Pyongyang, Gatra.com - Rekaman Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un untuk pertama kalinya muncul di hadapan publik dengan mengenakan masker medis menjadi perbincangan hangat.

Kantor berita Korea Selatan Yonhap melaporkan bahwa momen tersebut diabadikan Televisi Pusat Korea Utara saat pertemuan kedelapan Politbiro Komite Sentral Partai Pekerja DPRK. Adapun acara itu berlangsung pada Kamis (12/05) ini dengan agenda laporan terkait kasus Covid-19 yang terdeteksi di negara itu untuk pertama kalinya.

Dalam gambar, Kim Jong-un tampak tengah mengenakan masker medis hijau-putih. Namun, dalam kesempatan yang sama, Badan Telegraf Pusat DPRK (CTCA) menerbitkan berita dengan gambar Kim Jong-un tidak mengenakan masker.

"Kim Jong-un melepas maskernya saat berpidato dan meletakkannya di atas meja. Ini adalah pertama kalinya Kim Jong-un terlihat mengenakan masker," tulis kantor berita Yonhap, Kamis (12/05).

Sebelumnya, otoritas Korut mengumumkan kondisi gawat darurat nasional. Melalui Badan Pusat Berita Korea (KCNA), Kim Jong-un, berjanji akan segera membasmi virus Covid-19 tersebut.

Pemerintah Korut mengaskan, akan bergerak cepat dalam memerangi Covid-19 dengan menerapkan kontrol super ketat. Kim Jong-un menginstruksikan penguncian di kota-kota dan kabupaten untuk menghentikan penyebaran virus dan membasmi sumber infeksi secepatnya.

Dilaporkan bahwa pihak berwenang Korut akan memaksimalkan akumulasi stok obat-obatan, melakukan desinfeksi, pemeriksaan kesehatan serta perawatan bagi masyarakat.

"Garis depan pertahanan negara harus diperkuat, keamanan perbatasan di laut dan udara harus diperkuat, angkatan bersenjata negara harus digunakan untuk memerangi virus, namun dengan tidak membiarkan adanya celah di pertahanan negara." ujar Kim jong-un.

Meski menghadapi ancaman pandemi, hari ini Korut diketahui tetap menembakkan tiga rudal balistik jarak pendek dari area Bandara Sunan di Pyongyang menuju Laut Timur. Ini merupakan uji coba senjata ke-16 Korut sepanjang tahun 2022.

308