Home Sumbagteng Amankan Pilkades Serentak, Polres Merangin Turunkan 446 Personel

Amankan Pilkades Serentak, Polres Merangin Turunkan 446 Personel

Merangin, Gatra.com - Polres Merangin akan menurunkan 446 personel untuk menjamin dan menjaga keamanan selama pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak yang digelar di 176 desa besok, Sabtu (14/5).

Hal ini diungkapkan Kapolres Merangin, AKBP Dewa Ngakan Arinata  saat memimpin apel siaga Pilkades serentak di halaman Mapolres Merangin pada Kamis (13/5). 113 personel di antaranya terdiri dari Brimob, Samapta Polda Jambi, Polres Sarolangun, Polres Bungo.

"Dari Polres Merangin menurunkan 333 personel," kata Dewa.

Setiap desa bakal dijaga tiga personel kepolisian. Pembagian ini didasari hasil monitoring yang dilakukan oleh Satintelkam Polres Merangin.

"Tetapi ada beberapa desa yang kita berikan pengaman lebih, ini didasari pada tingkat rawan konflik geografis," jelasnya. Desa rawan konflik geografis yakni Desa Air Liki, Desa Air Liki Baru, dan Desa Renah Kemumu.

Selain rawan konflik, beberapa desa juga memiliki sejumlah kendala seperti medan yang sulit ditempuh dan tidak terjangkau jaringan internet.

"Ada juga desa yang harus di tempuh menggunakan transportasi perahu dan juga kendaraan khusus. Ini yang menjadi prioritas kita dan kita tempatkan personil dua orang di setiap TPS," ucap Dewa.

Menurutnya, biaya operasional selama pengamanan Pilkades serentak dibantu oleh Pemkab Merangin. Polres Merangin tinggal melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

Bupati Merangin, Mashuri berharap agar pelaksanaan Pilkades serentak di wilayahnya berjalan dengan aman. "Harapan saya Pilkades serentak di Merangin besok pagi bisa berjalan dengan aman dan kondusif,serta mendapatkan para pemimpin-pemimpin yang baik dan amanah. Bagi yang memenangkan Pilkades rangkul yang kalah, yang belum terpilih bersikaplah legowo. Bantu untuk membantu desanya masing-masing," katanya.

32