Home Sumbagsel Hingga Mei, Kebakaran di Palembang Sudah Hanguskan 20 Rumah

Hingga Mei, Kebakaran di Palembang Sudah Hanguskan 20 Rumah

Palembang, Gatra.com - Peristiwa kebakaran di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) hingga kini masih kerap terjadi. Kebakaran tersebut pun rata-rata terjadi di tempat tinggal warga yang permukimannya padat penduduk.

Pemerintah kota setempat pun melaporkan hingga Mei 2022 ini saja sudah ada sebanyak 20 rumah yang hangus dilalap si jago merah tersebut.

“Tahun ini sudah 20 rumah yang terbakar. Kita tentunya prihatinan atas peristiwa kebakaran yang masih terjadi di Kota Palembang,” ujar Wakil Wali Kota (Wawako) Palembang, Fitrianti Agustinda, Jumat (13/5).

Karena itu, Fitrianti pun meminta kepada warganya untuk lebih meningkatkan kembali kewaspadaannya, khususnya ketika tengah pergi meninggalkan rumah. Di antaranya, memastikan benar kompor, gas maupun listrik sudah aman sebelum pergi.

“Kita tak bosan-bosan dan sudah sering mengimbau warga agar jangan lalai. Jadi, pastikan betul sudah aman semua sebelum ke luar rumah, seperti listrik, kompor, maupun barang-barang yang rentan terbakar,” ujarnya.

Selain itu, ia juga mengingatkan warga Palembang untuk tidak menginstalasi atau memperbaiki sendiri listrik jika tidak paham. Mengingat selain faktor kelalaian, hubungan singkat arus listrik atau korsleting menjadi salah satu penyebab kebakaran di Kota Palembang.

“Untuk itulah, marilah kita menjaga secara bersama-sama lingkungan kita ini. Waspada dari bahaya kebakaran,” katanya.

1136