Home Olahraga Intip Spek Mobil Balap Formula E yang Bertanding di Jakarta

Intip Spek Mobil Balap Formula E yang Bertanding di Jakarta

Jakarta, Gatra.com - Balap mobil listrik ABB Formula E World Championship seri ke-9 di Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol akan diselenggarakan pada 4 Juni mendatang. Akan ada 11 tim dengan 22 mobil balap yang akan berlaga nanti. Mobil-mobil balap tanpa asap itu sudah dikirim ke Jakarta.

Menurut laman fiaformulae, seluruh tim menggunakan mobil yang sama yaitu Gen2. Sebelumnya, mobil yang digunakan adalah Gen1. Mobil yang selintas mirip mobil-mobil Formula One ini memiliki kecepatan puncak 280 km/jam (54km/jam lebih cepat dari Gen1). Motor yang dipakai memiliki daya maksimal 280 kW dan memberikan akselerasi 0 -100km/jam dalam 2.8 detik. Sebagai pembanding, mobil balap Formula One memiliki top speed sekitar 300 km/jam dengan akselerasi sekitar 2.6 detik untuk mencapai 100 km/jam.

Gen2 memiliki dimensi panjang 5.200 milimeter, lebar 1.800 milimeter, tinggi 1.063,5 milimeter dengan bobot 903 kg yang sudah termasuk berat pebalap dan baterainya.

 

Komparasi GEN1 VS GEN2

Specifications SumberGen2 vs Gen1
Length 5160mm +160mm
Width 1770mm -10mm
Height 1050mm Unchanged
Front track 1553mm +25mm
Rear track 1505mm +13mm
Ride height 75mm (max) Unchanged
Wheelbase 3100mm Unchanged
Minimum weight (inc. driver) 903kg (battery 385kg) +20kg (battery +65kg)
Maximum power 250kW, equivalent to 335bhp +50kW, +67bhp
Race Mode (maximum power available) 220Kw, equivalent to 297bhp +40kW, +57bhp
Maximum power regeneration 250kW +100kW
Maximum speed 280km/h (174mph) +55km/h (+34mph)
0-100km/h (0-62mph) 2.8s -0.2s

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: fiaformulae

89