Home Internasional Korea Utara Menembakkan Artileri Jarak Pendek

Korea Utara Menembakkan Artileri Jarak Pendek

Seoul, Gatra.com - Korea Utara pada Minggu (12/6) kembali melepaskan beberapa tembakan artileri yang diperkirakan berlangsung antara pukul 08:07 dan 11:03 waktu setempat. 

Penjelasan itu diungkapkan pihak militer Korea Selatan, sehari setelah pemimpin Kim Jong Un bersumpah untuk meningkatkan kekuatan militer negara tersebut, dikutip Reuters, Senin (13/6).

Kepala Staf Gabungan Korea selatan tidak memberikan perincian lain namun pihaknya telah memutuskan untuk mengeluarkan pernyataan tersebut pada malam hari karena serangan tembakan itu masih tergolong sedang, karena berjarak relatif pendek dan rendah.

Serangan artileri terjadi setelah Kim pada hari Sabtu mempresentasikan peningkatan kekuatan militer negara dan penelitian pertahanan untuk melindungi hak kedaulatan Korea Utara, seperti yang disimpulkan dalam Rapat Pleno Komite Sentral Partai Buruh Korea (WPF) yang diadakan minggu lalu. 

Pihak berwenang Korea Selatan telah memantau dengan cermat provokasi Korea Utara ketika Washington mengatakan bahwa negara komunis itu akan segera melakukan uji coba nuklir, yang sebelumnya diperingatkan AS dan akan memberikan hukuman keras.

303