Home Regional Terasa Batu Runtuh, Gempa Guncang Lombok Barat dan Kota Mataram

Terasa Batu Runtuh, Gempa Guncang Lombok Barat dan Kota Mataram

Mataram, Gatra.com - Gempa berkekuatan magnitudo 2,9 M mengguncang Lombok pada Minggu (24/7) yang terjadi sekitar pukul 18.20 WITA. Gempa ini dirasakan warga yang tinggal di Kota Mataram dan Lombok Barat.

Satria warga Gerung, Lombok Barat dalam keterangannya kepada Gatra.com menyebutkan, dirinya merasakan gempa ketika bersama keluarganya tengah rekreasi keluarga.

Selain itu A Subaidi warga Ampenan, Kota Mataram juga merasakan gempa seperti ada batu yang runtuh. “Gempa-gempa, ayo pada keluar,” kata Subaidi.

Demikian juga halnya dengan Asep, warga Pagutan, Kota Mataram juga mengalami hal yang sama. Suara gempa seperti bergemuruh dan terasa getarannya,” kata Asep.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) NTB mencatat gempa berpusat 14 KM Barat Laut Lombok Barat, NTB pada koordinat 8.56 LS,116.08 BT

“Gempa dengan kedalaman 18 KM ini tak berpotensi tsunami. Adapun getaran gempa berdasarkan laporan yang ada, dirasakan di Lombok Barat dan Kota Mataram. Dan hingga saat ini belum ada laporan kerusakan maupun korban jiwa,” ujar Kepala BMKG NTB Ardhianto Septiadi.

5308