Home Gaya Hidup 5 Rekomendasi Motherboard Gaming Terbaik Harga Terjangkau

5 Rekomendasi Motherboard Gaming Terbaik Harga Terjangkau

Jakarta, Gatra.com - Untuk bisa memainkan game beresolusi tinggi dengan nyaman, dibutuhkan PC dengan performa yang tinggi pula. Salah satu komponen yang berperan penting dalam mendukung performa PC yang maksimal adalah motherboard. Sehingga, bisa disimpulkan bahwa untuk dapat memainkan game dengan resolusi yang tinggi, dibutuhkan spek motherboard yang tinggi pula.

Motherboard sendiri merupakan induk yang menghubungkan beberapa perangkat lain dalam satu komputer, seperti prosesor, RAM, hingga kartu grafis. Ada beberapa motherboard untuk gaming yang cukup populer digunakan saat ini, baik yang berjenis Intel maupun AMD.

Banyaknya pilihan yang ada barangkali membuat kamu bingung, terlebih jika kamu mencari mobo dengan harga yang terjangkau. Agar kamu dapat memilihnya dengan tepat, yuk simak dan ketahui 5 rekomendasi motherboard untuk gaming terbaik berikut ini.

Rekomendasi Motherboard Gaming Terbaik dengan Harga Terjangkau

ASRock B460 Steel Legend

Jika kamu mencari motherboard dengan harga yang terjangkau, namun tetap memiliki kelengkapan yang cukup, maka ASRock B460 Steel Legend bisa jadi pilihan yang tepat. Brand yang satu ini memang terkenal budget-friendly yang menyasar sebanyak mungkin pasar.

Pada aspek penyimpanan, mobo ini dilengkapi 6 slot SATA dan 3 slot M.2. Hal ini membuatnya cukup menarik dan powerful untuk gaming. Namun, dengan harga yang ditawarkannya, kamu memang perlu berkompromi untuk tidak merasakan fitur-fitur tambahan seperti pada produk lainnya.

Harga: Mulai dari Rp 1.950.000

MSI MPG Z490 Gaming Carbon Wi-Fi

Bagi kamu yang mencari motherboard dengan banyak fitur serta dapat bekerja dalam mode overclocking, mobo seri Z dari MSI ini bisa jadi yang dipilih. Mobo MSI MPG Z490 memiliki banyak fitur yang mendukung sistem bekerja secara maksimal. Ditambah dengan fitur Core Boost Technology, memungkinkannya tetap stabil pada saat bekerja pada mode overclocking.

Selain itu, MSI MPG Z490 juga dilengkapi dengan sistem pendingin untuk menjaga suhu di dalam mesin tetap aman, serta Bluetooth dan Wi-Fi 6 yang sudah terpasang di produknya. Adapun slot yang terdapat pada mobo ini antara lain 3 x PCIe 3.0 x16, 2 x PCIe 3.0 x1.

Harga: Mulai dari Rp 5.240.000

ASRock B560 Pro4

Untuk kamu pemain low-end gaming yang tidak membutuhkan kelengkapan motherboard yang neko-neko dengan performa berkualitas, ASRock B560 Pro4 kemungkinan besar adalah mobo yang cocok untuk kamu. Pasalnya, mobo ini tergolong memiliki fitur yang simpel, yang berfokus pada expansion slots dan M.2 slot.

Dari segi performanya pun cukup baik karena didukung oleh fitur VRM (Voltage Regulation Module) yang berkualitas. Hanya saja, fitur yang ditambahkannya pun relatif terbatas.

Harga: Mulai dari Rp 1.740.000

Asus ROG Crosshair VIII Dark Hero

Sesuai namanya, motherboard seri ROG dari ASUS ini memang didesain untuk kebutuhan gaming yang serius. Dilengkapi dengan 8 SATA slot dengan kecepatan 6 GB/s, serta fitur VRM yang mencapai 90A, akan memberikan kamu pengalaman gaming yang kencang dengan sistem yang tetap bekerja dengan stabil pada mode overclocking.

Selain itu, mobo ini juga memiliki BIOS Flashback button yang mempermudah proses update perangkat. Dari segi konektivitasnya pun tidak perlu diragukan lagi. Asus ROG satu ini sudah dilengkapi dengan Bluetooth dan Wi-Fi yang melekat pada produknya.

Lalu ada juga fitur monitoring yang terhubung langsung dengan sistem. Jadi, status performa motherboard akan muncul secara langsung di layar monitor kamu. Sebanding dengan harga yang ditetapkan, bukan?

Adapun slot yang tersedia pada mobo ini antara lain 2x Pcle 4.0x16, 2x Pcle 3.0x16, 1x PCIe 3.0x16 (x8 mode).

Harga: Mulai dari Rp 8.499.000

Gigabyte X570 AORUS ULTRA

Gigabyte X570 Aorus Ultra memiliki banyak keunggulan yang membuat aktivitas gaming makin nyaman, salah satunya adalah dukungan slot ekspansi model M.2 SSD NVME. Slot ini memiliki keunggulan dalam segi olah data dan transfernya yang sangat cepat.

Adapun fitur-fitur tambahan yang terdapat pada mobo ini antara lain Multi GPU, Bios Flash Button, Wi-Fi 6, serta Debug LED. Dengan segala fitur ini, aktivitas gaming tidak hanya seru karena performa sistem yang kencang, tetapi juga aman dan nyaman karena status performa dari sistem dapat dengan mudah kamu monitoring melalui nyala lampu LED-nya.

Adapun slot yang tersedia pada mobo ini antara lain 1x PCIe x16 (PCIEX16), 1xPCIe x16 (PCIEX8), 1xPCIe x16 (PCIEX4).

Harga: Mulai dari Rp 5.898.000

Demikianlah 5 rekomendasi motherboard untuk gaming terbaik dari jenis Intel dan AMD yang bisa jadi pilihan untuk PC gaming kamu. Kini kamu sudah tahu motherboard yang tepat untuk kamu, bukan?

Bila kamu ingin lebih untung, kamu dapat membeli motherboard yang kamu pilih di Shopee. Ada berbagai promo menarik seperti diskon, cashback, hingga gratis ongkir untuk setiap pembelian barang elektronik di Shopee, mulai dari motherboard, amplifier USB Wi-Fi, dan sebagainya.

Tak hanya beli produk, kamu bahkan juga dapat menjual produk di Shopee hanya melalui beberapa langkah mudah pada laman ini. Karena itu, tunggu apalagi? Yuk, segera download aplikasi Shopee agar bisa beli barang elektronik di Shopee.

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR