Home Olahraga Siap-siap, Maybank Marathon Kembali Hadir di Bali, Semangat Satu Dekade

Siap-siap, Maybank Marathon Kembali Hadir di Bali, Semangat Satu Dekade

Jakarta, Gatra.com - Setelah dua tahun terhenti karena pandemi. Akhirnya PT Bank Maybank Indonesia, Tbk. (Maybank Indonesia) kembali menyelenggarakan Maybank Marathon 2022 di Bali Safari & Marine Park, Gianyar, Bali, pada 28 Agustus nanti.

Sebagai ajang lomba lari maraton pertama dan satu-satunya di Indonesia dengan label ‘Elite’ dari badan atletik dunia, World Athletic, Maybank Indonesia memastikan seluruh aspek penyelenggaraan ‘Elite’ label Maybank Marathon 2022 telah memenuhi standar dan persyaratan yang ditetapkan oleh badan atletik dunia tersebut. Di antaranya keterlibatan atlet lari elite internasional.

Project Director Maybank Marathon, Widya Permana mengatakan, “Kami siap menyelenggarakan Maybank Marathon 2022 dan bersemangat untuk menyambut peserta lari untuk berlomba di acara kami, di Bali akhir Agustus ini,” katanya dalam rilis, Selasa (16/8).

Sejak ajang Maybank Marathon 2022 diumumkan pada akhir Maret lalu, Panitia Penyelenggara telah melakukan rangkaian persiapan, diantaranya, rute lari, persiapan tenaga dan fasilitas medis serta fasilitas pendukung lainnya hingga pengamanan untuk mendukung kelancaran Maybank Marathon 2022 pada 28 Agustus nanti.

“Dalam penyelenggaraan Maybank Marathon, faktor keamanan dan keselamatan seluruh peserta lari adalah prioritas kami,” kata Widya.

Masih dalam semangat memperingati satu dekade Maybank Marathon, penyelenggaraan tahun ini akan memperebutkan total hadiah lebih dari Rp2,4 miliar untuk 118 pemenang. Ada pun jumlah peserta Maybank Marathon 2022 yang sudah melakukan registrasi sebanyak hampir 10.000 peserta di ketiga kategori yang diperlombakan yaitu Marathon (42,195 km), Half Marathon (21,0975 km) dan 10K.

Di samping itu Maybank Marathon juga memperlombakan kategori tambahan untuk peserta anak-anak (children Sprint) dan peserta kategori wheelchair.

Dari segi kewarganegaraan, jumlah peserta Maybank Marathon 2022 tersebut didominasi oleh peserta dari dalam negeri dan dari 50 negara, di antaranya, peserta terbanyak dari Malaysia, Jepang, Singapura, Australia, Inggris, dan lain-lain.

Seluruh rute kategori lintasan Maybank Marathon telah disertifikasi oleh Association of International Marathons and Distance Races (“AIMS”) dan World Athletics (WA), atau dahulu dikenal dengan International Association of Athletics Federations (IAAF).

Pengukuran rute juga dilakukan oleh International Measurement Administrator yang memegang Grade A IAAF-AIMS course measurer.

Pengambilan Race Pack atau Race Pack Collection (RPC) akan dilaksanakan pada 26-27 Agustus 2022 di Taman Bhagawan, Benoa, Bali. Demi keamanan dan keselamatan peserta, Maybank Indonesia memberlakukan peraturan ‘You Register, You Run’ yang mewajibkan seluruh peserta untuk mengambil race pack sesuai dengan nama yang telah terdaftar, dan tidak dapat diwakilkan. Selain itu, slot lari juga tidak dapat dipindah-tangankan. Peserta hanya dapat berlari di kategori yang dipilih sesuai pendaftaran.

Widya menambahkan, “Mengusung semangat satu dekade Maybank Marathon 2022, kegiatan Race Pack Collection akan kami kemas menjadi sebuah festival hiburan yang akan diramaikan oleh artis-artis ternama Indonesia, serta eksibisi program keberlanjutan Maybank Indonesia,” ucapnya.

Di samping itu, Maybank Indonesia juga akan menerapkan sistem pembayaran menggunakan QRIS yang tersedia pada aplikasi digital banking M2U untuk para peserta membeli berbagai macam produk-produk ternama dari para sponsor acara.

Mengingat pentingnya faktor keamanan dan keselamatan pelari, Maybank Marathon menerapkan aturan yang sejalan dengan peraturan Pemerintah terkait penyelenggaraan acara luar ruang. Aturan ini mengatur tentang kewajiban peserta untuk sudah mendapatkan minimal vaksin ketiga (booster), dan wajib memindai aplikasi PeduliLindungi sebelum memasuki RPC maupun Race Village.

Selain itu, peserta juga diwajibkan untuk menerapkan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, hand sanitizer dan menjaga jarak selama ajang berlangsung.

Tahun ini Maybank Indonesia menyediakan 40 pacer yang telah dibekali pengetahuan tentang prosedur First Aid Emergency CPR (Cardiopulmonary Resuscitation) untuk menangani kondisi darurat.

Selain itu, Panitia Penyelenggara mengerahkan 850 personel marshal dan sekitar 180 tim paramedis, serta 26 unit ambulans, yang terdiri dari 11 mobil ambulans, 15 sepeda motor ambulans dan satu mobil ambulans berstandar Instalasi Gawat Darurat, di sepanjang rute lari.

Dalam penyelenggaraan Maybank Marathon 2022 di Bali, Maybank Indonesia telah memperoleh berbagai dukungan termasuk dukungan Pemerintah, Provinsi Bali, Pemerintah Kabupaten Gianyar dan Pemerintah Kotamadya Denpasar, serta dukungan berkelanjutan dari Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI).

Penyelenggaraan Maybank Marathon 2022 juga didukung oleh berbagai sponsor, diantaranya, Aqua, New Balance, Etiqa Indonesia, Pocari Sweat, Taman Bhagawan, Bali Safari & Marine Park, BMW, Berita Satu, RS Kasih Ibu, RS Kenak Medika, Biznet, Rintis ATM Prima, Traveloka, Rubiyat, Cardea, Gambino, Indofood Ice Cream, Optik Tunggal, Fit Bar, Garmin, Strive Gel, Salon Pas, Bali Hai, Waterbom, Shokz, Re.juve, Pelita Air, Swan Paradise by Pramana, Rhadana, Swiss-Belhotel Tuban, Plataran, Parasol, Royal Tulip Jimbaran, Artotel Sanur, dan Tribe Hotel.

Kemudian dari segi publikasi, penyelenggaraan Maybank Marathon 2022 juga didukung oleh sponsor dan partner media, di antaranya, Metro TV, Berita Satu Media Holdings, Tribun Group, Jawa Pos Group, LKBN Antara, Tempo Media Group dan Gatra Media Group, serta mendapatkan dukungan pemberitaan dari berbagai media ternama lainnya di Indonesia.

“Kami mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Maybank Marathon 2022 di Bali mendatang dan berharap ajang tahun ini dapat memberikan momen kemenangan serta pengalaman berlari tersendiri, khususnya setelah Maybank Marathon sempat terhenti selama dua tahun akibat pandemi,” tutup Widya.

739