Home Ekonomi Rupiah Ditutup Melemah Lagi ke Level Rp15.427 per Dolar AS

Rupiah Ditutup Melemah Lagi ke Level Rp15.427 per Dolar AS

Jakarta, Gatra.com - Rupiah dalam perdagangan Jumat sore ini ditutup melemah 65 poin ke level Rp15.427 per dolar Amerika Serikat (AS). Nilai tukar Rupiah kali ini melanjutkan tren pelemahan pada penutupan hari sebelumnya sebesar 70 poin di level Rp15.361 per Dolar AS.

Adapun diprediksi mata uang Rupiah pada perdagangan Senin depan akan dibuka berfluktuatif, namun tetap ditutup melemah di rentang Rp15.410 - Rp15.460 per Dolar AS.

Direktur Laba Forexindo Berjangka, Ibrahim Assuaibi mengatakan meski Dolar AS jatuh terhadap sebagian besar mata uang, namun masih dalam level tertinggi di perdagangan yang bergejolak.

“Masih dalam level tertinggi, setelah awalnya melonjak menyusul laporan inflasi AS yang lebih panas dari perkiraan,” ujar Ibrahim dalam keterangannya, Jumat (14/10).

Baca jugaBPS: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Terancam Anjlok, Bila Inflasi Tak Terkendali

Inflasi yang lebih tinggi di AS membuat beberapa investor menganggap respon awal pasar terhadap data tersebut berlebihan. Departemen Tenaga Kerha AS juga memperkirakan indeks harga konsumen di Negeri Paman Sam itu meningkat 8,2 persen selama dua bulan terakhir hingga September 2022.

“Ini memperkuat ekspektasi bahwa The FED akan memberikan kenaikan suku bunga 75 basis poin (bps),” katanya.

Ibrahim mengatakan, pengetatan kebijakan moneter global yang lebih cepat menciptakan ancaman terhadap pemulihan ekonomi. Ia pun mmpredikasi situasi ekonomi global tetap akan sulit di tahun ini hingga tahun mendatang.

Tetapi, dia yakin dengan kehati-hatian pemerintah membuat kebijakan fiskal dan moneter, Indonesia akan mampu bertahan di tengah ancaman badai resesi.

“Hal ini telah terlihat dari cara Indonesia menghadapi Pandemi Covid-19,” imbuhnya.

105