Home Regional Puluhan Ruas Jalan di Pemalang Tuntas Diperbaiki Akhir Tahun

Puluhan Ruas Jalan di Pemalang Tuntas Diperbaiki Akhir Tahun

Pemalang, Gatra.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang, Jawa Tengah memperbaiki puluhan ruas jalan yang kondisinya rusak dan dikeluhkan masyarakat. Perbaikan ditargetkan tuntas pada akhir tahun ini.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Kabupaten Pemalang Abdul Muiz mengatakan, panjang total jalan berstatus kabupaten mencapai 765,72 km yang terbagi dalam 305 ruas jalan.

Dari total panjang jalan tersebut, 427,62 km dinyatakan dalam kondisi baik (55,85%), 84,47 km (11,03 %) dalam kondisi sedang, 75,11 km (9,81 %) dalam kondisi rusak ringan, dan 178,51 km (23,31 %) dalam kondisi rusak berat.

Baca juga: Pekerjaan Rumah Pengujian Halal Menghadapi Perkembangan Teknologi

"Puluhan ruas jalan yang rusak sedang dan akan dilakukan perbaikan pada tahun ini," kata Muiz, Selasa (18/10).

Muiz mengungkapkan, pihaknya mengerjakan 10 paket tender rekonstruksi jalan senilai Rp43,8 miliar. Anggaran itu bersumber dari dana APBD, bantuan DAK dan Banprov Jateng.

"Selain itu, satu paket tender pelebaran jalan menuju standar sebesar Rp2 miliar dan 157 pengadaan langsung sebesar Rp31, Rp7 miliar," ungkapnya.

Muiz mengatakan, 10 paket tender rekonstruksi jalan anggaran 2022 reguler yang telah berkontrak ditargetkan selesai pada November hingga Desember 2022. Sedangkan untuk pekerjaan dengan pengadaan langsung anggaran 2022 reguler dapat diselesaikan seluruhnya pada Oktober 2022.

Kemudian untuk paket tender anggaran perubahan 2022 sebanyak tujuh paket diperkirakan dapat berkontrak pada awal November dengan masa pelaksanaan 50 hari kalender yang berakhir pada akhir Desember 2022.

Baca juga: Gelombang Kasus Menghantam Polri, Teranyar Irjen TM, Reformasi Polri Mutlak Dilakukan!

"Paket pengadaan langsung anggaran perubahan 2022 akan dimulai kegiatan pada awal November nanti setelah diselesaikannya kegiatan perencanaan pemeliharaan jalan. Dengan masa pelaksanaan pekerjaan kurang lebih 45 hari kalender, akan selesai pada akhir bulan Desember," ujar Muiz.

Adapun progres ruas jalan yang dilakukan perbaikan dan peningkatan kualitas, yakni ruas jalan Gejos-Tlagasana (100%), Ambowetan-Tumbal (61,14%), Blimbing-Kebandaran (98,35%), Comal-Bodeh (58,16%), Kalirandu-Temuireng (70,29%), Klareyan-Pesantren (dianggarkan kembali di APBD Perubahan) Tasikrejo-Ulujami (60,77%), Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan Jenderal Sudirman (11,61%), Jalan DI Panjahitan (0,00%), Susukan-Mojo (0,254%) serta Moga - Pulosari (0,00%).

Selanjutnya paket pengadaan langsung untuk pemeliharaan rutin ruas jalan kabupaten sebanyak 157 paket pekerjaan. Terdiri dari146 paket telah selesai dilaksanakan, dan 12 paket masih dalam proses pelaksanaan.

Baca juga: Atalanta Dongkel Napoli, Rebutan Puncak Klasemen Semakin Seru

Kemudian paket pekerjaan pada anggaran perubahan 2022, seluruhnya masih dalam proses tender. Meliputi rekonstruksi jalan Bodeh-Jatiroyom, Tasikrejo-Pamutih, Warungpring-Tegalharja, Klareyan-Pesantren, Pagenteran-Silempet dan Pulosari-Pagenteran.

Sementara itu, paket pengadaan langsung untuk pemeliharaan rutin ruas jalan kabupaten sebanyak 95 paket pekerjaan, seluruhnya sedang dalam proses perencanaan.

152