Home Sumbagsel Akhirnya Terjawab, Kadisdik dan Asisten II Pemkot Palembang Tukar Jabatan

Akhirnya Terjawab, Kadisdik dan Asisten II Pemkot Palembang Tukar Jabatan

Palembang, Gatra.com - Wali Kota (Wako) Palembang, Harnojoyo akhirnya melantik sejumlah penjabat Eselon II di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) setempat, yang dilakukan di rumah dinasnya Jalan Tasik, Senin (24/10).

Dalam pelantikan itu terungkap bahwa jabatan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) yang sebelumnya diisi oleh Ahmad Zulinto, bertukar posisi dengan Asisten II Setda Kota Palembang, yang dijabat Ansori. Dengan kata lain, dari kedua jabatan eselon 2 tersebut hanya bertukar posisi saja.

Selanjutnya, perubahan jabatan juga terjadi pada Dinas Ketenagakerjaan, yang kepalanya diisi oleh Sekertaris Dinas Bappeda Litbang, Rediyan Deddy Umiren menggantikan Yanuarpan Yany yang saat ini menjabat Plt Asisten I Setda Palembang.

“Alhamdulilah penyegaran di tubuh pejabat eselon (kepala dinas dan asisten) sudah kami lakukan,” kata Harnojoyo, Senin (24/10).

Ia berharap, penyegaran dapat memberikan semangat baru dalam pelayanan di lingkungan Pemkot Palembang. “Dengan pak Ansori, ke Pendidikan saya berharap, dapat melanjutkan Pak Zulinto yang sudah baik ini menjadi lebih baik lagi,” ujarnya.

Begitu pula Zulinto, Harno juga meminta kepada Asisten II yang baru untuk lebih baik lagi. “Pak Zulinto juga harus lebih siap lagi karena banyak bidang yang harus dihadapi biar lebih baik lagi,” terangnya

Sedangkan Rediyan Deddy Umiren, Kepala Dinas Ketenagakerjaan yang baru dimintai Harnojoyo agar mampu membantu pemerintah menghadapi Inflasi di Kota Palembang. “Saya yakin dengan pak Rediyan bisa menekan tantangan di Indonesia ini yakni Inflasi,”pungkasnya.

Sementara itu, Asisten II Pemkot Palembang Ahmad Zulinto mengatakan, siap menjalankan tugas yang diembannya tersebut. "Apapun dan di mana pun jabatan saya emban, tentunya amanah ini akan saya jalankan dengan baik," kata Zulinto yang juga mejabat Ketua PGRI Sumsel, ini.

391