Home Info Beacukai Bea Cukai Ambon Asistensi Perusahaan Pala dan Ikan Dorong Ekspor

Bea Cukai Ambon Asistensi Perusahaan Pala dan Ikan Dorong Ekspor

Ambon, Gatra.com – Melirik potensi berbagai produk unggulan asal Ambon, Bea Cukai Ambon dan Tim Dukung Ekspornya kembali turun ke lapangan untuk melakukan asistensi kepada para pelaku usaha. Asistensi kali ini dilakukan Bea Cukai Ambon ke 2 perusahaan berbeda, yaitu CV Maenusu dengan komoditi pala dan PT Aneka Sumber Tata Bahari (ASTB) dengan komoditi hasil laut atau pengolahan ikan.

Kepala Bea Cukai Ambon, R. Teddy Laksmana bersama Ketua Tim Dukung Ekspor Bea Cukai Ambon, M. Yusuf Nasution dan tim melakukan asistensi ke CV Maenusu di Tawiri, Kota Ambon, pada Kamis, 27 Oktober kemarin. Kunjungan ini pun disambut langsung oleh pimpinan CV Maenusu, Petra Kastanya.

Teddy menjelaskan bahwa asistensi dilaksanakan mengingat CV Maenusu bersama dengan PT Subur Anugerah Indonesia (SAI) pernah melakukan ekspor perdana komoditi pala ke China pada 30 Maret 2021 lalu. Namun pada tahun 2022, CV Maenusu vakum atau tidak melakukan kegiatan ekspor, sehingga perlu digali kemungkinan permasalahan terkait ekspor.

Meanggapi hal tersebut, Petra menyampaikan bahwa secara rutin melakukan pengiriman pala ke PT SAI di Jakarta. “Namun tantangan terbesar kami adalah curah hujan yang cukup tinggi di wilayah Ambon, sementara CV Maenusu belum memiliki pengering yang memadai. Kami pun sudah ada rencana untuk membangun fasilitas pengering, agar dapat melaksanakan ekspor langsung dari Ambon kembali,” kata Petra.

Sehari setelahnya, yakni pada 28 Oktober 2022, Bea Cukai Ambon bersama Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Ambon melaksanakan kunjungan bersama ke PT Aneka Sumber Tata Bahari (ASTB) di Tulehu. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka memberikan asistensi dan melakukan diskusi tentang kondisi bisnis pengolahan ikan PT ASTB, yang merupakan salah satu perusahaan pengolahan ikan tertua di Ambon.

Tim Bea Cukai Ambon dan KPP Ambon pun melakukan tinjauan lapangan untuk melihat proses bisnis pengolahan ikan, mulai dari penangkapan ikan hingga pengolahan dan penyimpanan produk ikan yang selanjutnya ditujukan untuk diekspor.

“Dengan asistensi jemput bola ini, Bea Cukai Ambon berharap dapat secepatnya mengetahui permasalahan yang dihadapi para pelaku usaha. Tentunya jika terdapat kendala khususnya dalam proses kepabeanan, kami dapat segera mengambil langkah untuk memberikan solusi dan strategi terbaik guna kelancaran ekspor ke depannya,” pungkas Teddy.

211