Home Olahraga Bigetron Alpha antara Sedih dan Senang Juara Piala Presiden Esports 2022

Bigetron Alpha antara Sedih dan Senang Juara Piala Presiden Esports 2022

Jakarta, Gatra.com – Bigetron Aplha keluar sebagai juara setelah menghempaskan saudara kandungnya Bigetron Beta di partai pinal gim Mobile Legends pada Piala Presiden Esports 2022 di Istora, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (13/11).

Bigetron Alpha mengalahkan adik kandungnya Bigetron Beta dengan skor 3-0. Bigetron Alpha pun berhak meraih tiket untuk berlaga di ajang Presiden Esports Internasional (IESF) World Esports Championship 2022 mewakili Indonesia yang akan berlangsung di Bali pada 2–11 Desember 2022.

“Pertama kali kita juara. Ini sangat berharga bagi Bigetron,” kata Hengky Kurniawan salah satu anggota tim Bigetron Alpha dalam konferensi pers usai laga.

Henky menambahkan, timnya melakukan persiapan matang untuk berlaga di Piala Presiden Esports 2022. Tentunya untuk bisa menjadi juara. “Ambisi kita gede banget,” ucapnya.

Senada dengan Henky, Coach Bigetron Alpha, Mohammad Fariz, mengaku bangga dengan raihan timnya, yakni menjadi juara Piala Presiden Esports 2022 dan mewakili Indonesia di IESF World Esports Championship 2022. 

“Kalua cerita dari awal, kita sebenarnya lagi coba ngasih kesempatan baru bermain sama abang-abangan lah. Kalau kesannya seneng sama sedih,” ungkapnya.

Senangnya, lanjut Fariz, karena Bigetron Alpha bisa memberikan paiala karena sebelumnya belum memberikannya. “Kalau sedihnya, karena finalnya ketemu sama anak didik saya sendiri,” ucapnya.

Sedangkan untuk persiapan menghadapi IESF World Esports Championship 2022 di Bali yang akan diikuti perserta dari 128 negara, Fariz mengaku belum bisa menyampaikan karena belum tahu siapa saja yang akan bermain.

“Kalau untuk pesiapan enggak tahu ya, karena nanti coach-nya enggak tahu dari mana dan juga rooter-nya juga belum tentu siapa karena masih ada pelatnas,” ucapnya.

Meski demikian, Fariz mengharapkan, siapa pun nantinya yang akan dimainkan dan pelatih yang ditunjuk, semoga bisa membuahkan prestasi gemilang. “Semoga bisa ambil pialanya untuk Indonesia,” katanya.

Wakil Ketua Pelaksana Piala Presiden Esports 2022, Matthew Airlangga, mengatakan, pihaknya menilai ini merupakan sejarah baru di ajang Piala Presiden Esports. Pasalnya, pertama, ada proses yang harus dilalui.

“Mereka bermain di final bukan kebetulan, tapi karena usaha mereka. Bagaimana komitmen mereka bermain di esports ini, khususnya di Mobile Legends mereka menunjukan bahkan mereka bisa menjadi yang terbaik,” katanya.

Kedua, lanjut Airlangga, Piala Presiden Esports tidak membeda-bedakan dengan memberikan kesempatan kepada siapa pun untuk bisa tampil di ajang ini, sehingga bisa terjadi pertandingan final sesama saudara.

“Kita melihat sejarah bagaimana ada dua tim yang datang dari satu rumpun yang sama, bisa bertemu di babak final,” ucapnya.

Menurutnya, ini tidak menutup kemungkinan bisa terjadi di Piala Presiden Esports berikutnya karena pihaknya memberikan kesempatan yang sama kepada siapa pun untuk berlaga dan menjadi juara.

“Mungin besok-besok dengan adanya kesempatan bagi seluruh peserta Piala Presiden Esports, tidak menutup kemungkinan bahkan ada tim komunitas yang akan bertanding,” ucapnya.

315