Home Internasional Megawati, SBY, hingga Jusuf Kalla Hadiri Gala Dinner KTT G20 Bali

Megawati, SBY, hingga Jusuf Kalla Hadiri Gala Dinner KTT G20 Bali

Nusa Dua, Gatra.com – Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 hari pertama, Selas (15/11), diakhiri dengan resepsi sekaligus gala dinner di Garuda Wisnu Kencana (GWK), yang dijadwalkan pada pukul 19.00-21.00 WITA. Presiden Jokowi menjamu makan malam para pemimpin G20 dan organisasi internasional di Cultural Park yang didesain oleh seniman Nyoman Nuarta tersebut.

“Selamat datang dan selamat menikmati sajian makan malam istimewa yang sudah disiapkan ini. Semoga tidak terlalu pedas untuk para yang terhormat semuanya,” ucap Jokowi yang hadir dalam balutan pakaian khas Bali.

Presiden Jokowi menyambut para kepala negara dan tamu VVIP KTT G20 di jamuan makan malam di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Nusa Dua, Bali, Selasa (15/11). (GATRA/Flora)

Seluruh 17 kepala negara anggota G20 hadir dalam balutan busana semi-formal. Para pemimpin dari Australia, Saudi Arabia, Korea Selatan, Jepang, Turki, Kanada, Afrika Selatan, Prancis, Britania Raya, Jerman, Tiongkok, India, Amerika Serikat, Italia, Argentina, dan Uni Eropa hadir di GWK. Begitu pula para Menteri Luar Negeri yang mewakili delegasi Brasil, dan Meksiko turut pula tiba di lokasi.

Tak ketinggalan para pemimpin dari 9 undangan khusus adalah kepala negara bukan anggota G20 yakni Singapura, Kamboja, Spanyol, Uni Emirat Arab, Belanda, Senegal, Finlandia, Suriname, dan Fiji. Plus tambahan sejumlah undangan VVIP yang terdiri dari kepala negara dan tokoh penting yakni Presiden Zambia, Presiden Angola, Presiden Sudan Selatan, PM Denmark, Ratu Maxima, Presiden FIFA, Presiden IOC, Atlantik Council, dan Wolrd Economic Forum.

Presiden Jokowi menyambut PM Kanada Justin Trudeau di jamuan makan malam di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Nusa Dua, Bali, Selasa (15/11). (GATRA/Flora)

Kejutan hadir justru dari Indonesia sendiri. Di antara para tamu terlihat mantan presiden Megawati juga Susilo Bambang Yudhoyono. Hadir pula mantan wakil presiden Jusuf Kalla beserta istri Maidah Jusuf Kalla. Mereka terlihat semringah Ketika berinteraksi dengan tamu-tamu yang ada.

180