Home Internasional Banyak Ucapan Duka Cita dari Indonesia, Erdogan Sebut ini Bentuk Dukungan Pulih Kembali

Banyak Ucapan Duka Cita dari Indonesia, Erdogan Sebut ini Bentuk Dukungan Pulih Kembali

Nusa Dua, Gatra.com- Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan berterimakasih kepada masyarakat Indonesia atas banyaknya ucapan duka cita dari Indonesia. "Ini sangat penting bagi kami, kami berterima kasih," katanya dalam konferensi persnya, di Bali International Convention Center (BICC), Rabu (16/11).

Sebelumnya, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo saat melakukan pertemuan bilateral di sela rangkaian kegiatan KTT G20 di Nusa Dua, Bali, Senin (14/11) juga telah menyampaikan dukacita mendalam kepada Erdogan atas serangan bom yang menimpa Istanbul tersebut.

Mengenai perkembangan kasus ini, Erdogan mengatakan bahwa pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kasus ledakan bom di daerah Taksim, Istanbul, Turki pada Minggu (13/11) pukul 16.20 waktu setempat.

"Kita saat ini sedang melakukan investigasi, seperti anda ketahui ada enam orang korban meninggal dan 81 cendera yang sudah mendapat pengobatan," katanya.

Menurutnya, setelah ada hasil dari penyelidikan tersebut baru akan dilihat langkah apa yang dilakukan. Ia menegaskan bahwa pihaknya bertekad melakukan hal yang terbaik.

Sukacita yang diberikan masyarakat Indonesia ini, lanjut Erdogan menjadi dukungan bagi mereka untuk pulih kembali. Musibah yang mereka kutuk ini juga sebagai gambaran bagaimana praktik terorisme dan ISIS yang telah mereka perangi selama puluhan tahun ini.

"Saya ingin menekankan tidak ada tempat bentuk terorisme di negara kami dan kawasan. Pengeboman di jalan Istiqlal langsung diikuti atmosfer formal. Kami melawan terosis 40 Tahun lebih," tegas Erdogan.

 

144