Home Hiburan Acara Shakeout Run Perkenalkan 'Gilo-Gilo' Khas Semarang Pada Ratusan Pelari

Acara Shakeout Run Perkenalkan 'Gilo-Gilo' Khas Semarang Pada Ratusan Pelari

Semarang, Gatra.com - Ratusan pelari yang berasal dari berbagai daerah memadati kawasan Soesmans Kantoor, Semarang, Jawa Tengah untuk mengikuti acara 'Shakeout Run' dengan tema 'Run for Gilo-Gilo'.

Acara tersebut merupakan rangkaian dari acara 'Semarang 10K' yang akan dilaksanakan pada esok hari di Balai Kota Semarang. Acara Shakeout Run ini menjadi ajang pemanasan bagi para pelari sebelum turun pada kompetisi Semarang 10 K. Sementara untuk jarak di acara ini sekitar 3,5K atau 3,5 kilometer.

Peserta lari yang datang sudah mulai mempersiapkan dirinya dari pukul 15.30 WIB. Mereka melakukan pemanasan bersama dengan salah satu instruktur lari. Kemudian setelah pemanasan, para peserta lari langsung berlari dengan rute mengelilingi Kota Lama Semarang.

"Kita menyambut teman-teman runners (pelari) dari luar Kota Semarang sekalian mengenalkan Gilo-Gilo yang asalnya dari Semarang," ucap Community Development Semarang Runner, Aditya Artha saat ditemui oleh Gatra.com di Soesmans Kantoor, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (17/12).

Digital Strategic Planner Semarang Runner, Victorio Kharismayana menjelaskan hal yang unik dari penyelenggaraan acara lari kali ini yakni, para peserta lari disuguhkan makanan ringan atau 'Gilo-Gilo' khas Semarang.

"Jadi Gilo-Gilo ini awalnya dari bahasa Jawa yaitu 'iki loh'-'iki loh'. Nah, kalau disingkat jadi Gilo-Gilo. Jadi itu jajanan dari jaman dulu menggunakan gerobak yang merakyat jadi bisa dinikmati siapapun. Di acara ini kita hadirkan di sini," tambahnya.

Pada jajanan ringan tersebut terdapat berbagai macam buah-buahan seperti semangka, melon, mangga, nanas, pepaya. Serta terdapat gorengan seperti arem-arem, pangsit, sate usus, dan masih banyak lagi.

Victorio menambahkan jajanan ini bagus untuk peserta pelari yang sehabis mengikuti kegiatan lari bisa segera menyantap makanan tersebut untuk penyegaran di badannya.

"Gilo-Gilo itu makanan yang bagus bagi pelari karena ada buah-buahan meskipun diselingi oleh gorengan. Buah-buahan ini juga mudah didapat dan memiliki harga murah  kemudian buahnya pun sudah dipotongin juga," tutupnya.

303