Home Olahraga Lewat Rubber Game, Ana/Tiwi Harus Akui Keunggulan China

Lewat Rubber Game, Ana/Tiwi Harus Akui Keunggulan China

Jakarta, Gatra.com - Wakil ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kalah dalam babak 32 besar Indonesia Masters 2023. Melawan wakil China Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (24/1), Ana/Tiwi kalah melalui rubber game, 17-21, 21-13, 20-22.

"Tadi mainnya sudah dikeluarin semua. Tapi harus lebih lebih. Harus lebih kuat lagi, dari segi defend maupun nyerangnya. Memang fokus juga harus ditambah lagi, poin per poin," kata Ana saat ditemui usai laga, Selasa (24/1).

Di game pertama, pasangan Indonesia sempat unggul 12-11 atas lawan. Namun, Li/Liu berhasil meraih empat poin beruntun. Gap poin yang terlanjur jauh tidak bisa dikejar dan membuat game pertama menjadi milik pasangan China.

Memasuki game kedua, dominasi Ana/Tiwi tidak mampu diatasi lawan. Terus memimpin sejak awal game, mereka mampu memaksakan pertandingan berjalan hingga set ketiga.

Ana/Tiwi sempat memimpin di awal game ketiga dengan 8-3. Namun keduanya harus kehilangan enam poin beruntun yang membuat lawan berbalik unggul. Tertinggal 9-11 saat interval, Li/Liu mampu mengambil enam poin beruntun. Selanjutnya, ganti Ana/Tiwi beraksi dan mengambil 10 poin sekaligus.

Dalam posisi 19-17, wakil China kembali meraih angka 19-18. Selanjutnya, Li meminta perawatan pada kaki kanannya. Laga kemudian dilanjutkan hingga pasangan China akhirnya menyamakan kedudukan 19-19. Ana/Tiwi sempat unggul 20-19, sebelum tiga poin dari Li/Liu hasil pukulan smash yang jatuh ke bidang kosong permainan dan tidak bisa dikembalikan membuyarkan harapan pemain Indonesia melaju ke babak selanjutnya. Ini membuat laga berakhir dengan kemenangan Li/Liu.

"(Li minta perawatan) tadi enggak terlalu berpengaruh. Memang sana mainnya cepat, jadi mereka berusaha untuk menekan. Ini gimana caranya kita harus siap untuk defend. Tadi saat defend memang ada bola yang nggak pas, itu yang harus diperhatikan lagi," jelas Ana.

Selain Ana/Tiwi, wakil ganda putri lain yang berlaga di babak kualifikasi, Anisanaya Kamila/Az Zahra Ramadhani, serta Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa juga harus menelan kekalahan. Sementara, Meilysa Puspita Sari/Rachel Allessya Rose menang setelah melalui perang saudara melawan Ridya/Kelly dalam dua game langsung, 21-16, 21-10.

Hasil ini menyisakan tiga wakil ganda putri yang akan berlaga di babak 32 besar, Rabu (25/1). Selain Meilysa/Rose, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto juga akan turun berlaga memperebutkan tiket ke babak 16 besar.

131