Home Hiburan Maher Zain Bakal Bawakan Lagu Ini di Puncak Resepsi Harlah Seabad NU

Maher Zain Bakal Bawakan Lagu Ini di Puncak Resepsi Harlah Seabad NU

Jakarta, Gatra.com – Penyanyi religi asal Swedia berdarah Lebanon, Maher Zain, jika tidak ada aral melintang bakal tampil dalam acara Puncak Resepsi 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) di Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, pada 7 Februari 2023.

Manajer Maher Zain, Rini, dalam keterangan diterima pada Minggu (29/1), menyampaikan, awalnya Maher menyampaikan keinginannya tampil dalam hari lahir (Harlah) NU tersebut.

Rini menuturkan, usai perhelatan Piala Dunia di Qatar dengan konsep Exploring Islam, Maher menyampaikan sempat menanyakan apakah tahu soal acara 100-nya NU.

“Kita harus hadir di situ. Itu luar biasa. Saya terharu juga, saya yang orang Indonesia saja enggak tahu, kok beliau tahu,” Rini menceritakan.

Ia lantas berupaya menemui Panitia Puncak Resepsi Satu Abad NU dan meminta agar Maher Zain bisa tampil dalam acara tersebut. Gayung bersambut, pihak panitia menyetujui permintaan tersebut.

Rini menyampaikan, Maher Zain akan menyanyikan beberapa lagu. “Lagu yang akan dinyanyikan salah satunya adalah yang sangat terkenal saat ini, yaitu Rahmatun Lil'Alameen,” katanya.

Ia menjelaskan, Maher Zain akan membawakan lagu tersebut karena sangat mewakili NU. Menurutnya, NU merupakan organisasi yang rahmatan lil alamin. “Memberikan banyak manfaat kepada umat,” katanya.

Menurut Rini, lagu Rahmatun Lil'Alameen merupakan single terbaru Maher Zain yang dirilis pada 20 April 2022 lalu. Lagu ini bercerita tentang ekspresi cinta kepada Nabi Muhammad.

Maher Zain mengunggah video dirinya sedang menyanyikan lagu Rahmatun Lil'Alameen itu melalui Instagram, https://www.instagram.com/tv/CcktGxWg-hq/?igshid=YmMyMTA2M2Y=.

Maher Zain menjelaskan, menuangkan banyak cinta dan kasih selama pembuatan lagu Rahmatun Lil'Alameen itu. Lagu ini didedikasikan juga untuk mengenang sang ayah, Mustafa Zain yang telah wafat.

205