Home Ekonomi Wow! Pedagang Pasar Tradisional Bisa Dapat Pinjaman Modal Hingga Rp50 Juta Lewat PASku

Wow! Pedagang Pasar Tradisional Bisa Dapat Pinjaman Modal Hingga Rp50 Juta Lewat PASku

Jakarta, Gatra.com - Presiden Joko Widodo telah menginstruksikan Kementerian Perdagangan (Kemendag) untuk melakukan digitalisasi pasar rakyat. Tujuannya, agar para pedagang pasar tradisional bisa terus bersaing.

Pasalnya, berdasarkan data Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) tahun 2021, sebanyak 12 juta atau 43% pedagang pasar tradisional di berbagai daerah terpaksa tutup akibat minimnya pembeli sejak pandemi Covid-19. Oleh karena itu, dukungan terhadap pasar tradisional sangat mendesak dan butuh perhatian.

Olsera dan Paskomnas mendukung instruksi Presiden Jokowi itu dengan melahirkan produk PASku beberapa bulan lalu. Produk ini merupakan sebuah aplikasi yang bisa membantu para pedagang pasar tradisional agar go digital.

Melalui aplikasi PASku, pedagang dapat semakin mudah dalam melakukan pengaturan harga modal, pengelolaan stok, pencatatan hutang hingga pembayaran pembeli dengan akurat. Tidak hanya itu saja, aplikasi PASku juga mendorong inklusi keuangan digital, yang mana didukung oleh Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Saat ini, PASku bekerjasama dengan Bank Maju untuk membantu memberikan pendanaan bagi pedagang untuk mengembangkan usahanya. Pada akhir Januari 2023 lalu, PASku dan Bank Maju melakukan sosialisasi dan pencairan dana pertama.

Co-founder dan CEO Olsera, Novendy Chen menyatakan bahwa kerjasama ini ditujukan untuk mengupayakan kemajuan pedagang pasar tradisional. Diharapkan, pendanaan dari PASku bisa membantu memenuhi kebutuhan pedagang dalam mengembangkan usahanya.

“Dengan begitu semua mitra pengguna aplikasi PASku bisa mengajukan pendanaan,” katanya dalam keterangan yang diterima pada Jumat (17/2).

Pendanaan yang ditawarkan PASku memiliki bunga yang sangat terjangkau dengan limit pinjaman hingga Rp50 juta. Bahkan, proses pencairannya juga cukup cepat. Pedagang hanya perlu menggunakan aplikasi PASku agar pendanaan dapat dengan mudah diajukan.

“Nantinya tidak sampai di sini saja, PASku dan Bank Maju akan melakukan pengembangan baru, lebih kreatif dan inovatif demi terciptanya kemudahan lainnya untuk kemajuan para pedagang di pasar tradisional,” ungkapnya.

172