Home Kebencanaan Terus Bertambah, Korban Meninggal Dunia Longsor Natuna Capai 33 Jiwa

Terus Bertambah, Korban Meninggal Dunia Longsor Natuna Capai 33 Jiwa

Depok, Gatra.com - Jumlah korban jiwa longsor Natuna terus bertambah. Total korban yang ditemukan saat ini sudah mencapai 33 jiwa. Hal ini disampaikan oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan di lapangan Mako Korbrimob, Depok pada Jumat (10/3).

"Saya ingin menyampaikan update di Natuna, korban yang meninggal dunia yang kita terima, sudah di Polda Kepri sampai tadi malam jam 7. Jumlahnya 33. Tentu masih ada korban yang hilang. Personel Polri, Brimob, Samapta jumlahnya 114. Terus mencari korban yang hilang atau yang belum ditemukan yang didata oleh Polda jumlahnya ada 21 orang," kata Ramadhan.

Pencarian dan proses evakuasi masih dilakukan oleh semua personel. Alat berat dikerahkan di samping pencarian manual oleh Polri bersama TNI dan tim gabungan lainnya.

"Kemudian untuk kegiatan lain. Ada dari Polwan dengan tim PSI (psikologi). Melakukan trauma healing ya terhadap anak-anak di sana," tuturnya.

Polri juga membuka dapur umum untuk melayani kebutuhan para pengungsi sekaligus para personel yang bertugas. Ramadhan memastikan Polri bersama TNI dan stakeholder lainnya berupaya semaksimal mungkin untuk membantu para korban.

"Lokasi dapur umum tersebut di posko PLBN (Pos Lintas Batas Negara) Selasar, Natuna. Di mana lokasi tersebut lokasi pengungsian dan juga tempat tinggal rekan-rekan relawan," jelas Ramadhan.

155