Home Kebencanaan Korban Jiwa Bencana Tanah Longsor Natuna Bertambah Menjadi 48 Orang

Korban Jiwa Bencana Tanah Longsor Natuna Bertambah Menjadi 48 Orang

Jakarta, Gatra.com - Korban meninggal dunia akibat bencana tanah longsor Natuna kembali bertambah dua orang menjadi 48 orang pada Senin, (13/3) malam. Sehari sebelumnya, jumlah korban tewas yang telah ditemukan sebanyak 46 orang.

“ Polda Kepri telah mencatat korban sebanyak 48 orang yang meninggal dunia dimana kemarin ditemukan dua korban lagi sehingga dari 46 menjadi 48,” Kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dalam konferensi pers di Gedung Humas Mabes Polri, Selasa (14/3).

Baca juga: Polri Kerahkan 145 Personel Bantu Evakuasi Korban Tanah Longsor di Pulau Natuna

Ramadhan mengatakan dari 48 korban yang di temukan, sebanyak 47 telah teridentifikasi identitasnya dan satu korban belum teridentifikasi.

“ Satu korban jiwa belum teridentifikasi pada peristiwa tanah longsor di Provinsi Kepulauan Riau,” ujar Ramadhan

Selain itu, masih ada enam korban yang belum ditemukan dan enam korban ini masih dalam proses pencarian tim gabungan. Kemudian, akibat peristiwa tanah longsong di Natuna terdapat empat korban luka-luka di mana satu korban luka berat dan tiga korban rawat jalan.

Baca juga: 100 KK Direlokasi Buntut Bencana Longsor Natuna

Sebelumnya, bencana alam tanah longsor terjadi di Natuna pada Senin, (6/3) pukul 11.00 WIB. Bencana ini diduga disebabkan karena hujan deras yang mengguyur Natuna. Lokasi yang paling terdampak bencana ini adalah Desa Pangkalan, Dusun Genting, Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepuluan Riau.

Pemerintah Kabupaten Natuna telah menetapkan status tanggap darurat bencana selama 7 hari dari 6 Maret sampai 12 Maret 2023. Melihat situasi yang ada, pemkab memperpanjang masa tanggap darurat hingga (15/3).

116