Home Olahraga Pekan Terakhir Bundesliga, Dortmund Akhiri Dominasi Bayern Munchen?

Pekan Terakhir Bundesliga, Dortmund Akhiri Dominasi Bayern Munchen?

Dortmund, Gatra.com - Kompetisi Bundesliga Jerman menjadi yang paling ketat di antara liga-liga top di Eropa.

Pekan terakhir menjadi penentuan, siapa yang akan tampil sebagai juara di musim ini.

Hanya dua tim yang bisa menjadi juara musim ini, yakni Borussia Dortmund dan Bayern Munchen. Di laga terakhir, Dortmund akan menjamu Mainz 05 di Signal Iduna Park, Sabtu (27/5) malam WIB. Di saat bersamaan, Bayern Munchen beduel di markas Koln.

Baca Juga: Boston Celtics Menang Lagi, Miami Heat Gagal Pesta

Dortmund bisa jadi diunggulkan untuk menjadi juara, karena bermain di markasnya sendiri. Dengan kemenangan, Dortmund akan mengakhiri dominasi Bayern yang selalu menjadi juara selama 10 tahun terakhir.

Dortmund terakhir kali menjadi juara pada musim 2011/12. Setelah itu, Munchen selalu tampil menjadi yang terbaik.

Hanya saja, jika Dortmund terpeleset dan Munchen meraih kemenangan, maka FC Hollywood yang akan mengangkat trofi.

Saat ini, Dortmund berada di puncak klasemen sementara dengan koleksi 70 poin. Adapun Munchen persis di bawahnya dengan 68 angka.

Baca Juga: Jordi Alba Angkat Kaki dari Barcelona

Sedianya, Munchen selalu menguasai puncak klasemen di pekan-pekan awal Bundesliga. Namun performa mereka mulai mengalami penurunan, bahkan hingga memecat pelatih Julian Nagelsmann.

Kehadiran Thomas Tuchel di Munchen sempat memberi harapan, meski kemudian tim kembali tampil labil. Satu sisi, Dortmund mulai mampu tampil konsisten di pekan-pekan terakhir hingga akhirnya bisa berada di puncak klasemen sementara.

Dortmund atau Munchen?

84