Home Pendidikan PAN Beri Perhatian Serius Tingkatkan Kualitas Pendidikan Masyarakat

PAN Beri Perhatian Serius Tingkatkan Kualitas Pendidikan Masyarakat

Jakarta, Gatra.com - Partai Amanat Nasional (PAN) memberi perhatian serius untuk peningkatan kualitas pendidikan bagi masyarakat. Komitmen itu tidak pernah lelah diberikan PAN pada sektor pendidikan diwujudkan dalam sejumlah penyaluran bantuan.

Anggota DPR RI fraksi PAN Daerah Pemilihan (Dapil) Banten III, Muhammad Rizal memaparkan program ini sebagai bentuk kepeduliannya terhadap peningkatan kualitas pendidikan masyarakat. Program ini bertujuan untuk memberikan fasilitas yang memadai untuk perkembangan sekolah.

“Adanya program ini bertujuan untuk memfasilitasi sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dengan sarana dan prasarana yang sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan," kata Rizal melalui keterangan tertulisnya, Senin (19/6).

Rizal menjelaskan program tersebut selaras dengan komitmen partai untuk selalu memberikan kemaslahatan pada masyarakat. Terlebih PAN sebagai partai inklusif, terbuka, dan transparan selalu berusaha menjadi partai politik yang dekat dengan rakyat dan mengutamakan kepentingan rakyat di atas kepentingan lain.

Pihaknya menyalurkan bantuan kepada sekolah Madrasah Aliyah (MA) Nurul Falah (NUFA) di Desa Talok, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang. Bantuan tersebut berupa 20 unit komputer, AC, kipas angin, printer, LCD projektor, dan kursi user.

Anggota Komisi IX DPR RI itu pun berharap, dengan adanya bantuan tersebut kualitas pendidikan khususnya di bidang teknologi dan informasi semakin meningkat. Ia juga mengungkapkan bantuan untuk layanan pendidikan ini diharapkan bisa dimanfaatkan oleh pihak sekolah dan siswa dengan sebaik-baiknya untuk belajar.

“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini menjadi cikal-bakal untuk meningkatkan kualitas pendidikan khususnya di bidang teknologi dan informasi di MA Nurul Falah,” pungkasnya.

79