Home Apa Siapa Festival Lintas Melawai jadi Cara Helmy Yahya Balas Budi

Festival Lintas Melawai jadi Cara Helmy Yahya Balas Budi

Jakarta, Gatra.com - Helmy Yahya dan Denny Malik adalah sosok di balik terselenggaranya Festival Lintas Melawai 2023. Acara ini diselenggarakan bukan sekadar untuk bernostalgia. Bagi Helmy Yahya, Lintas Melawai diselenggarakan sebagai bentuk balas budinya yang telah lama hidup di kawasan Blok M, Jakarta Selatan.

“Dulu ada fenomena Lintas Melawai di mana mobil keluar, sepatu roda, kita berpakaian terbaik, orang nonton dan kita nonton orang. Itu disebut dengan ngeceng,” kata Helmy Yahya di lokasi acara Festival Lintas Melawai, Sabtu (29/7).

Baca Juga: Makanan Hits Tahun 90-an Hingga Nuansa Retro di Lintas Melawai

Sebagai manusia yang muda di masa-masa ketika Blok-M menjadi trendsetter dan pusat pop culture Indonesia, Helmy merasa ingin kembali membangkitkan kawasan ini. Dan Festival Lintas Melawai 2023 ini diharapkan bisa jadi pemantik agar ruang nongkrong yang menyuguhkan culture pop bisa dinikmati masyarakat umum.

“Saya pengin banget Jakarta punya tempat nongkrong, seperti Harajuku di Jepang,” katanya.

Kembali ke cerita masa lalu, sedemikian fenomenalnya kawasan ini saat itu akhirnya bisa menginspirasi Helmy Yahya membuat skenario film yang berjudul Blok M (Bakal Lokasi Mejeng). Beberapa scene pengambilan gambar untuk film ini dilakukan di area jalan Melawai Raya, dengan sutradara Edward Pesta Sirait.

Film Blok M meraih nominasi untuk kategori Aktris Pendukung Terbaik yang diwakili oleh Paramitha Rusady di Festival Film Indonesia pada tahun 1990. Di film itu Paramita berperan sebagai pereks (perempuan eksperimen) dikarenakan kondisi ekonomi keluarganya yang sulit.

Adapun Guruh Sukarno Putra yang melihat fenomena anak muda di kawasan ini, membuat sebuah lagu berjudul ‘Jalan-jalan Sore’, yang dinyanyikan oleh Denny Malik bersama Swara Maharddhika & GSP Productions yang menjadi penari latarnya. Lagu yang dirilis tahun 1989 ini, sempat hits di jamannya dan membuat nama Denny Malik semakin dikenal.

Baca Juga: Cici Paramida jadi Penampil di Lintas Melawai Sambil Mengenang Kawasan Blok-M

Festival Lintas Melawai di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, mulai digelar sejak Jumat (28/7/2023) hingga Minggu (30/7/2023. Ajang ini digelar sebagai wadah anak Jakarta Selatan era 80-an untuk bernostalgia. Sejumlah musisi era 80-an dihadirkan. Tidak hanya itu, beberapa komunitas retro dan jajanan klasik bisa ditemukan di sini.

Pengunjung yang datang bisa mendapatkan panganan khas yang populer di era itu seperti Roti Bakar Edy yang legendaris, minuman Badak yang hits di kalangan anak muda 90an, bahkan jajanan kue tape. Bukan hanya urusan perut yang diajak nostalgia, tapi juga telinga dengan dihadirkannya sejumlah musisi era 80-90an.

Di sisi lain, ada tenant photobooth yang ramai disambangi pengunjung untuk berfoto-foto. Kostum aneka rupa yang dipakai bisa membuat foto semakin kece dan mengembalikan kenangan masa lalu. Di lokasi terlihat beberapa pengunjung yang walaupun usianya sudah tak lagi muda, tapi kalau urusan foto, tetap lincah bergaya.

180