Home Olahraga RB Leipzig Panen Duit, Jual 3 Pemain Dapat Rp3,6 Triliun

RB Leipzig Panen Duit, Jual 3 Pemain Dapat Rp3,6 Triliun

Leipzig, Gatra.com - RB Leipzig memanen duit besar dalam bursa transfer musim panas 2023.

Hanya melepas 3 pemain, klub asal Jerman ini sanggup mendulang 220 juta euro atau sekira Rp3,6 triliun.

Baca Juga: Andre Onana Bikin Ulah, Nyaris Bikin Malu Manchester United saat Jajal RC Lens

Angka itu diperoleh dari penjualan Christopher Nkunku ke Chelsea sebesar 60 juta euro, Dominik Szoboszlai ke Liverpool sebesar 70 jura euro, dan terakhir Josko Gvardiol ke Manchester City sebesar 90 juta euro.

Klub yang baru berdiri pada 2009 ini memang jago mencetak pemain-pemain yang dilirik sejumlah klub top Eropa.

Selain tiga pemain tersebut, Leipzig sudah mendulang dana yang besar dari sejumlah pemain lainnya.

Antara lain Dayot Upamecano yang diangkut Bayern Munchen dengan harga 42,5 juta euro pada 14 Februari 2021 silam.

Baca Juga: Helena Cazaute Capai Level Tertinggi, Bawa Prancis Juara FIVB Challenger Cup 2023

Kemudian pada 28 Mei 2021 mereka menjual Ibrahima Konate ke Liverpool. Dana yang harus dibayar Liverpool sebesar 40 juta euro.

Pada musim 2018/2019 mereka juga sukses menjual Naby Keita dengan harga besar. Saat itu, Liverpool membeli Naby Keita dengan harga 60 juta euro.

RB Leipzig juga sukses menjual Timo Werner ke Chelsea dengan nilai 47,5 juta poundsterling pada 18 Juni 2020.

72