Home Pendidikan Perguruan Tinggi Punya Peran Dalam Kembangkan Ekosistem Riset

Perguruan Tinggi Punya Peran Dalam Kembangkan Ekosistem Riset

Jakarta, Gatra.com - Tantangan pengembangan teknologi memerlukan campur tangan Perguruan Tinggi sebagai penghela perubahan. Keberadaan kampus penting sebagai wadah pengembangan riset dan teknologi di tanah air.

Dalam momentum Hari Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-28, Plt Dirjen Pendidikan, Tinggi, Riset dan Teknologi, Kemendikbudristek, Nizam, mengatakan bahwa upaya kampus dalam mendorong perkembangan teknologi telah dibuktikan dengan hadirnya Konsorsium Perguruan Tinggi untuk riset sejak 4 tahun lalu.

“Sekarang perannya akan kita coba perbesar dengan menghadirkan berbagai research center di beberapa perguruan tinggi,” ujar Nizam dalam peringatan Hakteknas ke-28 di Kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (11/8).

Selain itu, Kampus dinilai menjadi wadah riset yang tepat karena saat ini telah banyak Perguruan tinggi yang memiliki Teknopark. Fasilitas ini diakui Nizam, telah menjadi penyambung antara kampus dan industri sebagai hulu dari dilakukannya riset teknologi.

Persoalan hulu, dinilai tak kalah pentingnya dari penghiliran hasil inovasi. Penggodokan inovasi di sektor hulu, dalam membuat inovasi yang dihasilkan nantinya sejalan dengan permasalahan yang ada di masyarakat.

"Bagaimana membawa agenda dari kebutuhan industri jadi agenda riset di perguruan tinggi ini yang saya katakan dengan huluisasi," tegasnya.

Terakhir, Nizam berpesan pada seluruh stakeholder pendidikan agar semangat berteknologi dan berinovasi terus dimiliki peneliti dan industri. Dia menyebut perlu kerja keras bersama baik di hulu maupun hilir.

"Kita harus kerja keras terus menerus dan tidak berhenti, karena tidak ada sesuatu yang instan. Ini perjalanan yang panjang dan sukses itu tidak mudah. Perlu memahami proses adalah bagian yang penting,” papar dia.

42