Home Kesehatan RS Keluarga Sehat III Semarang Resmi Beroperasi, Siap Layani Masyarakat

RS Keluarga Sehat III Semarang Resmi Beroperasi, Siap Layani Masyarakat

Semarang, Gatra.com - Setelah sukses mendirikan di Kabupaten Pati dan Tayu Kabupaten Pati, Rumah Sakit (RS) Keluarga Sehat (KSH) III resmi dibangun di Semarang.

Peresmian dilakukan di halaman gedung RS, di Jalan Puri Anjasmoro No.G1 / 28, Tawangsari, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo turut meresmikan RS yang memiliki 148 tempat tidur ini. Menurut Ganjar, berdirinya RS Keluarga Sehat III bisa menjadi rujukan masyarakat untuk berobat.

Bertambahnya RS baru di Semarang, jelasnya, menjadi bentuk kepedulian bersama melayani masyarakat. “Semoga bisa memberikan layanan terbaik kepada masyarakat Kota Semarang dan sekitarnya. Karena sehat adalah modal utama menuju negara maju," kata Ganjar dalam sambutan lewat zoom meeting, Senin (28/8).

Ganjar mengatakan, setiap rumah sakit wajib memiliki fasilitas bagus dan pelayanan memuaskan. Hal itu, dilakukan agar pasien tidak mengalami tekanan mental berlebih. “Harus memiliki komitmen itu, karena orang sakit biasanya sensitif. Jadi pelayanan harus lebih humanis,” sebutnya.

Salah satu prosesi peresmian RS Keluarga Sehat di Kota Semarang. (IST)

Direktur Utama RS Keluarga Sehat III Dr Ani Raharjo, mengatakan RS yang dibangun di lahan seluas 3,1 hektare ini memiliki fasilitas cukup lengkap.

Di antaranya, poliklinik spesialis, klinik subspesialis, laboraturium klinik patologi, anatomi, mikrobiologi, rontgen, CT Scan serta beberapa kelengkapan lainnya.

Selain itu, RS Keluarga Sehat III juga memiliki 41 dokter spesialis. ”Juga akan ada empat kamar bedah yang dapat dikembangkan hingga tujuh. Sudah memenuhi standar internasional," katanya seusai acara.

Untuk menjaga kepercayaan masyarakat, pihaknya juga berkomitmen memberikan layanan sehumanis mungkin. "Kita komitmen untuk pelayanan dengan berfokus customer experience dan pegawai yang ramah," ujarnya.

Dirut PT Keluarga Sehat Sampurna, Ir. Bambang Soegiharto yang menaungi RS Keluarga Sehat III, bersyukur atas terlaksananya peresmian rumah sakit. Bambang berharap, RS Keluarga Sehat menjadi rumah sakit rujukan masyarakat. "Semoga bisa besar dan melayani masyarakat Jawa Tengah," katanya.

Di sisi lain, Dirut Keuangan PT Keluarga Sehat Sampurna, Drs Hari Moelyono mengaku bakal membangun beberapa rumah sakit lagi di Jawa Tengah.

Hal itu tak lepas dari visi RS Keluarga Sehat yang bertekad menjadi rumah sakit rujukan masyarakat.

"Selanjutnya kami akan mendirikan rumah sakit di Demak, Mayong dan Rembang. Kami juga akan berusaha meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dengan berkolaborasi bersama rumah sakit lain,” imbuhnya.

1148