Home Hukum Polri Ungkap Peran Zul Zivilia Terlibat Jaringan Fredy Pratama

Polri Ungkap Peran Zul Zivilia Terlibat Jaringan Fredy Pratama

Jakarta, Gatra.com- Penyidik Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri telah selesai menjalani pemeriksaan vokalis grup band Zivilia, Zulkifli alias Zul Zivilia sebagai saksi dalam pengungkapan jaringan bandar Fredy Pratama.

Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri, Brigjen Mukti Juharsa membenarkan bahwa Vokalis grup band Zivilia, Zulkifli alias Zul Zivilia terlibat dalam jaringan narkoba Fredy Pratama.

“Betul, Zul terlibat langsung kepada Fredy Pratama,” ujar Mukti di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis (5/10).

Mukti menyebut bahwa Zul merupakan kaki tangan dari Fredy Pratama untuk mengedarkan Narkoba di Wilayah Sulawesi.

“Faktanya emang ini kelompoknya, dari awal sudah kelompoknya sehingga apa yang diperintahkan Fredy dalam rangka menyalurkan barang jadi, jelas jelas kaki tangannya,” ujarnya.

Selain itu, Mukti menjelaskan kebenaran bahwa Zul terlibat dalam jaringan Fredy Pratama melalui barang buktinyang diterima Zul Zivilia.

“Bahwa Zul langsung kaitannya dengan Fredy Pratama. Karena barang bukti yang diterima oleh Zul adalah itu barang bukti punya Fredy Pratama,” ujar mukti.

Baca Juga: Zul Zivilia Mengaku Kenal dengan Bandar Narkoba Fredy Pratama

Sebelumnya, vokali grup band Zivilia, Zulkifli alias Zul Zivilia telah rampung menjalani pemeriksaan oleh penyidik dari Satgas Penanggulangan Peredaran dan Penyebaran Narkoba Polri terkait dengan bandar narkoba Fredy Pratama.

Zul mengaku telah memberikan keterangan sepenuhnya kepada penyidik soal jaringan narkoba Fredy Pratama.

“Tidak ada satupun yang saya tutup-tutupi untuk membantu mengungkap kasus Fredy Pratama ini," kata Zul di Bareskrim Mabes Polri, Kmais (5/10).

Zul juga menyebutkan bahwa pihaknya mengenal sosok Fredy Pratama. Ia mengaku telah lama mengenalnya.

"Kenal-kenal tau-tau. Kenal lama," sebutnya.

Secara bersamaan, salah satu penyidik dari Satgas Penanggulangan Peredaran dan Penyebaran Narkoba Polri mengatakan bahwa Zul disodori sebanyak 30 pertanyaan.

Ia pun mengatakan bahwa Zul diperiksa sebagai saksi dalam kasus narkoba jaringan Fredy Pratama.

"Dari semalem kita kasih pertanyaan 30 pertanyaan," kata penyidik.

Baca Juga: Zul Zivilia Dicecar 30 Pertanyaan oleh Penyidik soal Kasus Jaringan Narkoba Fredy Pratama

"Zul ini kita periksa sebagai saksi dan lebih lanjutnya kita susah untuk menjawabnya nanti biar pimpinan yang menjawab," imbuhnya.

Bareskrim Polri mengungkap bandar besar narkotika jaringan internasional Fredy Pratama alias Miming alias Cassanova. Bareskrim menyita 10,2 ton sabu yang terafiliasi jaringan Fredy Pratama di Indonesia selama periode 2020-2023.

Berdasarkan barang bukti yang disita, sosok Fredy Pratama disebut masuk sebagai salah satu sindikat penyalur narkotika terbesar di Indonesia. Hasil analisa Direktorat Tindak Pidana Narkoba, mayoritas narkoba di Indonesia terafiliasi dengan bandar besar Fredy Pratama

Sindikat Fredy disebut mampu menyelundupkan sabu dan ekstasi masuk ke Indonesia dengan jumlah mulai dari 100 kg sampai 500 kg setiap bulan. Modus operandi yang dipakai adalah menyamarkan sabu ke dalam kemasan teh.

Kini, Polri tengah memburu gembong narkoba tersebut. Kepolisian Thailand menyebut Fredy telah meninggalkan Thailand dan pindah ke negara lain. Namun, Polri berkeyakinan Fredy masih di negeri gajah putih itu karena istri dan mertuanya merupakan warga Thailand.
 

48