Home Ekonomi Akhir Tahun, Suzuki Bernafas Lega, XL7 Laris Manis

Akhir Tahun, Suzuki Bernafas Lega, XL7 Laris Manis

Jakarta, Gatra.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatat peningkatan penjualan ritel kendaraan hingga 25% untuk segmen passenger dan 26% pada segmen komersial. Dari peningkatan penjualan tersebut, untuk kategori passenger didominasi oleh XL7 yang berhasil meraih peningkatan penjualan hingga 32% jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Randy R. Murdoko, Asst. to Dept. Head of 4W Sales PT SIS, mengungkapkan bahwa kenaikan sales pada bulan Desember dipengaruhi oleh kebutuhan masyarakat terhadap kendaraan untuk mempersiapkan libur akhir tahun serta kepercayaan dari pelanggan setia Suzuki.

“Akhir tahun 2023 lalu, Suzuki berhasil meraih peningkatan penjualan ritel hingga 25% jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Sejalan dengan itu, salah satu unit SUV unggulan milik Suzuki, yaitu XL7 menjadi primadona yang terus menunjukkan eksistensinya sebagai model andalan keluarga Indonesia ketika berlibur bersama,” tutur Randy.

Tepat Pilih Hybrid

Langkah yang telah diambil oleh Suzuki dengan menghadirkan produk berteknologi hybrid sejak 2022 lalu terbilang tepat, dan pada akhir tahun 2023 Suzuki dapat merasakan pertumbuhan positif dari penyerapan pasar terhadap kendaraan yang lebih ramah lingkungan tersebut. Melalui berbagai keunggulan yang ditawarkan serta manfaat yang dapat dirasakan secara langsung oleh penggunanya, kendaraan hybrid Suzuki mengambil bagian hingga 49% dari keseluruhan penjualan ritel mobil passenger.

Selain dari segmen passenger, kendaraan komersial Suzuki juga menunjukkan hasil yang positif terlihat dari peningkatan penjualan ritel sebesar 26% untuk New Carry dibandingkan bulan sebelumnya.

78