Home Olahraga Australia Terbuka: Petenis China Zheng Qinwen Tembus Partai Final

Australia Terbuka: Petenis China Zheng Qinwen Tembus Partai Final

Melbourne, Gatra.com - Petenis asal China Zheng Qinwen berhasil menembus partai final Grand Slam Australia Terbuka 2024.

Ini setelah Zheng sukses menundukkan petenis asal Ukraina Dayana Yastremska dalam pertandingan yang berlangsung di Rod Laver Arena, Kamis (25/1).

Baca Juga: Manchester City Lepas Kalvin Phillips, Dipinjam West Ham

Zheng menang dalam dua set langsung. Skornya pun identik 6-4 dan 6-1. Di babak final, Zheng akan bertanding dengan juara bertahan Aryna Sabalenka.

Ini merupakan final pertama Zheng di ajang Grand Slam. Selain itu, ini juga menjadi kesempatan pertamanya untuk bisa meraih titel tertinggi di Australia Terbuka.

Perempuan kelahiran 8 Oktober 2002 ini mengaku sulit mempercayai keberhasilannya kali ini.

"Rasanya sulit dipercaya. Saya sangat bersemangat untuk memiliki kinerja yang hebat hari ini dan tiba di final. Itulah impian saya sejak saya masih kecil," katanya, seperti dilansir dari laman resmi Australia Open.

Baca Juga: Copa del Rey: Mallorca Singkirkan Girona

Zheng pun setidaknya bisa menyamai catatan Li Na, petenis asal China yang pernah meraih juara Australia Terbuka 2014 silam. Namun Li Na sudah mengemas 2 gelar Grand Slam, di mana sebelumnya dia juara Prancis Terbuka 2011.

Zheng mengatakan bahwa menerobos di Melbourne, di mana Li Na membuat sejarah sebagai wanita Asia pertama yang memenangkan gelar mayor, membuat pencapaian itu semakin manis.

"Tidak bisa lebih istimewa daripada di sini di Australia Terbuka. Saya benar-benar senang, tapi saya tahu masih ada pertarungan lain yang harus dilakukan," sebutnya.

123