Home Politik Gibran dan Selvi Bakal Nyoblos di TPS Valentine

Gibran dan Selvi Bakal Nyoblos di TPS Valentine

Solo, Gatra.com - Sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Solo mengonsep dengan tema romantis karena bertepatan dengan Hari Valentine. Termasuk TPS tempat Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 yang sekaligus Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bersama istrinya, Selvi Ananda.

Gibran dan Selvi rencananya akan mencoblos di TPS 34 di Jalan Kasuari II, Kampung Tirtoyoso, Kelurahan Manahan, Solo. Sejak H-2 pelaksanaan pemilu, TPS ini sudah dihias dengan berbagai macam pernak-pernik romantis dengan warna merah muda. Mulai dari tulisan yang menjadi latar untuk bilik suara, hiasan bunga-bunga di berbagai sisi, hingga tenda yang bernuansa merah muda.

Saat ditemui wartawan, Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 034 Manahan, Heru Mawanto mengatakan, secara bertahap KPPS akan menghias TPS dengan nuansa Valentine. “Mulai dipasang kajang kemarin sore dan hari ini kita lakukan pemasangan dekor,” ujarnya.

Menurutnya, tema Valentine diambil setelah berdiskusi dengan warga. Hari pencoblosan yang jatuh pada tanggal 14 Februari bertepatan dengan Hari Kasih Sayang. Sehingga tema ini dipilih untuk memberikan nuansa agar TPS lebih meriah.

"TPS kita desain dengan konsep Valentine atau Hari Kasih Sayang. Kami sudah membahas ide tersebut dan diputuskan temanya Valentine,” katanya.

Baca juga: TPS Tema Valentine di Musi Banyuasin, Pemilih Dapat Cokelat Usai Mencoblos, Oh Love!

Terkait persiapan khusus karena TPS ini akan digunakan untuk mencoblos Gibran dan Selvi, panitia tidak memberikan perhatian khusus. Termasuk tidak ada pengamanan yang spesial, karena TPS ini merupakan tempat pemungutan suara Gibran dan Selvi.

”Enggak ada kalau persiapan khusus, kalau pengamanan paling nanti dari Linmas kelurahan,” katanya.

Sementara itu Wali Kota Solo yang juga cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka mengaku sudah menerima undangan untuk mecoblos pada Pemilu 2024, Rabu (14/2). Gibran bersama istri Selvi Ananda akan mencoblos di TPS 034 Manahan, Banjarsari, Solo.

“Sudah (terima undangan). Harusnya sudah ada di rumah, nanti saya cek lagi,” ujar Gibran disela meninjau RTLH di Kelurahan Mojo, Pasarkliwon, Senin (12/2).

Anak pertama Presiden Joko Widodo mengatakan, akan berada di Solo selama masa kampanye hingga pencoblosan. Ia akan melaksanakan tugas-tugasnya sebagai wali kota. “Di Solo aja. Ya di Solo aja. Aktivitas biasa, kerja biasa aja,” katanya.

30