Home Nasional Marak Kasus Bullying, Menko PMK Muhadjir Minta Guru Waspadai Geng di Sekolah

Marak Kasus Bullying, Menko PMK Muhadjir Minta Guru Waspadai Geng di Sekolah

Jakarta, Gatra.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menganjurkan agar guru-guru di sekolah mewaspadai keberadaan geng di antara para siswa. Menurut Muhadjir, hal ini merupakan salah satu yang menciptakan perundungan (bullying).

“Biasanya, orang itu akan mencari bergerombol atau berkumpul itu dengan suatu kesamaan. Dan, itu guru harus mewaspadai betul ya,” ucap Muhadjir Effendy usai rapat di Istana Wapres, Jakarta, Kamis (22/2).

Muhadjir menjelaskan, berdasarkan teori psikologi sosial, bullying tidak dilakukan oleh perseorangan tapi oleh komplotan atau disebut juga clique. Ia menegaskan, fenomena clique ini dapat terjadi di semua sekolah.

“Misalnya, sama-sama merasa cantik aja bisa kumpul menjadi satu clique sama-sama dan merasa dari keluarga duit bisa menjadi clique. Jadi, ini harus diwaspadai,” lanjut Muhadjir lagi.

Selain mewaspadai gerombolan atau komplotan yang tercipta di lingkungan sekolah, Muhadjir juga mengimbau agar para guru memberikan edukasi kepada semua murid mengenai buruknya bullying.

Muhadjir mengatakan, proses pemulihan harus segera dilakukan setelah fenomena bullying terjadi. Ia menegaskan, bukan hanya korban yang perlu mendapatkan bimbingan, pelaku juga harus diberikan konsultasi.

“Mereka yang belum dewasa pada siswa, dia butuh treatment juga , butuh treatment. Jangan sampai nanti menjadi perilaku dia yang kambuhan,” jelas Muhadjir lagi.

Belakangan ini kasus bullying terus mencuri perhatian. Terlebih setelah kasus bullying yang terjadi di SMA Binus Serpong yang melibatkan sejumlah anak yang tergabung dalam sebuah geng.

30