Home Pemilu 2024 Partai Gelora Moncer Tempatkan 9 Kursi di DPRD kabupaten Kota se NTB

Partai Gelora Moncer Tempatkan 9 Kursi di DPRD kabupaten Kota se NTB

Mataram, Gatra.com - Partai Gelombang Rakyat (Gelora) sebagai partai baru dalam kancah perpolitikan nasional maupun daerah terbilang sukses menempatkan kadernya sebagai wakil rakyat khususnya di Kabupaten/kota se NTB. Buktinya partai besutan Anis Matta dan Fahri Hamzah, politikus kaliber nasional asal NTB ini mampu menempatkan 9 orang wakilnya di DPRD Kabupaten/Kota se NTB. Bahkaan di DPRD Sumbawa berhasil menempatkan 4 wakilnya sehingga mendapatkan 1 fraksi penuh.

Rinciannya, DPRD Sumbawa 4 kursi, Bima 1 kursi, Lombok Timur 2 kursi, Lombok Tengah 1 kursi dan Lombok Barat 1 kursi.

Sekretaris DPW Partai Gelora NTB Farid Ma’ruf di Matarwm, Minggu (17/3) malam berucap syukur atas pencapaian ini. Keberhasilan partai Gelora NTB mendapatkan sembilan kursi di DPRD Kabupaten Kota, menandakan Gelora mempunyai akar di lapisan bawah.

Dengan pencapaian itu, ia menilai akan menjadi modal untuk bekerja selama lima tahun ke depan.

“Kita syukuri dan menjadi modal untuk bekerja 5 tahun ke depan. 9 kursi di tingkat Kabupaten Kota itu menunjukkan Gelora cukup punya akar di bawah dan pada Pemilu pertamanya bisa bersaing dengan partai partai yang telah ikut Pemilu berkali-kali,” jelasnya.

Ia menyatakan, ke depannya Partai Gelora di NTB akan terus memperbaiki kinerja menjadi partai dengan identitas diri yang makin kuat.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu Gelora NTB Junardi mengatakan, pencapaian itu merupakan hasil ikhtiar semua pihak.

“Alhamdulillah itu adalah ikhtiar semua pihak di Gelora. Sebagai partai baru, kami bersyukur dengan pencapaian ini,” tandasnya.

Ia pun sangat bangga terhadap pencapaian di DPD Sumbawa yang berhasil mendapatkan empat kursi atau satu fraksi penuh.

“Kami mengapresiasi kepada DPD Kabupaten Sumbawa yang bisa langsung mendapatkan satu Fraksi penuh di DPRD Kabupaten Sumbawa,” ungkapnya.

Meski demikian ia mengaku, pada tingkat DPRD Provinsi, belum mampu menempatkan wakilnya di Udayana. Akan tetapi partai Gelora mampu menandingi partai-partai lain yang telah beberapa kali ikut pemilu.

Ia menjelaskan bagaimana partai Gelora misalnya di empat Dapil, hampir mendapatkan kursi sebab hanya berada dibawah kursi terakhir seperti Dapil Bima-Dompu, Dapil Sumbawa-KSB, Dapil Lotim bagian Selatan dan Dapil Lombok Barat-KLU.

“Gelora hampir dapat. Artinya, bisa berada di bawah kursi terakhir. Di dapil Bima-Dompu misalnya Gelora no 12 dari 11 kursi yang diperebutkan. Di dapil Sumbawa juga no 9 dari 8 kursi yang diperebutkan,” tutupnya.

4080