Home Politik Digadang-gadang Maju dalam Pilkada Solo, Ini Jawaban Mangkunegara X

Digadang-gadang Maju dalam Pilkada Solo, Ini Jawaban Mangkunegara X

Solo, Gatra.com - Penguasa Pura Mangkunegaran, KGPAA Mangkunegara X digadang-gadang berpartisipasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Solo. Namun dirinya mengakui jika saat ini masih berfokus untuk pengembangan Pura Mangkunegaran.

Dirinya mengaku belum memikirkan untuk terjun ke dunia politik praktis. Meskipun namanya sudah masuk dalam bursa pencalonan Wali Kota Solo di 2024 ini.

”Sekarang ini saya masih fokus untuk Mangkunegaran dulu. Pokoknya fokus di situ dululah,” katanya saat ditemui di sela jumpa pers acara Adeging Mangkunegaran di Pura Mangkunegaran, Solo, Jumat (18/4).

Saat ditegaskan apakah akan berpartisipasi dalam Pilkada 2024, dirinya pun memberikan jawaban yang sama. ”Pokoknya sementara fokus Mangkunegaran dulu. Nanti kita lihat,” katanya.

Pria yang saat ini berusia 27 tahun ini mengaku saat ini banyak kegiatan yang harus ia hadiri sebagai penguasa Pura Mangkuegaran. Untuk itu dirinya masih ingin berfokus pada pengembangan tempat yang menjadi jujugan wisata budaya di Kota Solo ini.

"Pokoknya kalau saya fokus Mangkunegaran dulu. Kita ada acara yang cukup rumit juga, Adeging ini. Nanti setelah itu gimana kita lihat dulu pokoknya. Sementara pokoknya fokus saya 100 persen masih di Mangkunegaran," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Mangkunegara X yang memiliki nama kecil Gusti Bhre ini bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Namun ia menyanggah jika dalam pertemuan tersebut membahas mengenai urusan politik maupun Pilkada.

"Sama Mas Gibran kan kita bahas kegiatan-kegiatan program di sini (Pura Mangkunegaran). Di mana kolaborasi itu penting," ujar dia.

Dikatakan dia, kolaborasi antara Pura Mangkunegaran dengan Pemkot Solo penting dilakukan. Adapun tujuannya untuk kepentingan masyarakat secara luas.

"Kolaborasi itukan penting. Kolaborasi dengan Mas Gibran, dengan Pemkot Solo bagian prinsip kita. Gimana kegiatan di Mangkunegaran bisa untuk masyarakat lebih luas," katanya.

27