Home Olahraga Arsenal vs Chelsea: Tuan Rumah Dilarang Terpeleset

Arsenal vs Chelsea: Tuan Rumah Dilarang Terpeleset

London, Gatra.com - Arsenal akan menghadapi lawan yang berat dalam laga lanjutan Premier League.

The Gunners akan ditantang oleh Chelsea dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Emirates, Rabu (24/4) dini hari WIB.

Baca Juga: Sevilla Bekuk Mallorca 2-1, Masih Tertahan di Papan Tengah

Pasukan Mikel Arteta ini harus mampu meraih kemenangan jika ingin menjaga peluang untuk menjadi juara Premier League musim ini. Saat ini, Arsenal berada di puncak klasemen sementara dengan koleksi 74 poin dari 33 pertandingan.

Arsenal hanya unggul selisih gol dari Liverpool yang memiliki poin sama, dan berada di peringkat kedua.
 
Namun ancaman justru datang dari Manchester City yang berada di urutan ketiga. City hanya tertinggal 1 angka, namun masih menjalani 32 pertandingan. Artinya, bisa saja City mengambil trofi juara jika Arsenal dan Liverpool terpeleset.

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengaku mengagumi pelatih Chelsea Mauricio Pochettino karena sudah mengenalnya sejak 23 tahun yang lalu. Dia pun berharap yang terbaik untuknya.

Baca Juga: Inter Segel Scudetto di Derby Milan, Raih Bintang Kedua

Meski demikian, di laga ini Arteta ingin mengalahkannya. "Saya harus bermain melawannya, dia harus bermain melawan saya! Ini adalah dua klub besar, derby London, pertandingan besar bagi kami dan kami telah mempersiapkan diri dengan cara terbaik," tegasnya.

Arteta pun mengaku terkesan dengan peningkatan performa Chelsea belakangan ini, di mana mereka tidak terkalahkan di Liga Premier sejak awal Februari. Namun dia siap mengantisipasi ujian berat ini.

Chelsea sendiri sudah dipastikan tanpa gelar di musim ini. Karenanya, The Blues bisa saja tampil tanpa beban. Apalagi, selain tambahan tiga angka, laga ini juga menjadi gengsi sendiri di London.

35