Home Internasional Drone Turki Temukan Lokasi Jatuhnya Helikopter Membawa Presiden Iran

Drone Turki Temukan Lokasi Jatuhnya Helikopter Membawa Presiden Iran

Ankara, Gatra.com - Sebuah pesawat tak berawak (drone) milik Turki mengidentifikasi sumber panas yang diduga berasal dari puing-puing helikopter yang mengangkut Presiden Iran Ebrahim Raisi dan pejabat lainnya, dan telah membagikan koordinat lokasi kemungkinan jatuhnya pesawat tersebut kepada pihak berwenang Iran.

Kantor berita Anadolu dikutip di X, sebelumnya Twitter, pada pada Senin pagi (20/5) .

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada hari Minggu mengatakan jika dia merasa sangat sedih mendengar berita kecelakaan itu, dan menawarkan semua dukungan yang diperlukan, untuk pencarian tersebut.

“Kami mengikuti insiden ini dengan cermat, melakukan kontak dan berkoordinasi dengan pihak berwenang Iran, dan kami siap memberikan semua dukungan yang diperlukan,” tulis Erdogan di X.

Tim pencarian dan penyelamatan Iran sedang menjelajahi lereng gunung yang diselimuti kabut, ketika media pemerintah Iran mengatakan kecelakaan terjadi pada helikopter,  mengangkut Raisi, seorang ultrakonservatif berusia 63 tahun.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Turki mengatakan kepada AFP bahwa Iran telah meminta dukungan teknis untuk pencariannya.

“Kami sedang dalam proses membahas bantuan apa yang bisa dikirimkan secepatnya,” tambahnya. Teheran juga meminta dukungan teknis, kata juru bicara itu.

Badan bantuan darurat pemerintah AFAD mengatakan Turki telah menyediakan helikopter yang dilengkapi peralatan untuk pencarian malam.

Dalam postingan di X, badan tersebut mengatakan Turki telah mengirimkan 32 spesialis penyelamat gunung untuk membantu Iran dalam pencarian.

“Tim dan 32 kendaraan telah dikerahkan dari pusat-pusat di Turki timur,” kata badan tersebut.

Azerbaijan, Irak, Arab Saudi dan Uni Eropa juga telah menawarkan bantuan mereka kepada Iran.

Erdogan menyambut Raisi selama kunjungan kenegaraan ke Ankara pada bulan Januari.

30