Home Olahraga Final Liga Europa: Leverkusen Ingin Tuntaskan Misi Sempurna, Atalanta Tak Gentar

Final Liga Europa: Leverkusen Ingin Tuntaskan Misi Sempurna, Atalanta Tak Gentar

Dublin, Gatra.com – Bayer Leverkusen berambisi terus melanjutkan tren tak terkalahkan, sekaligus mengangkat trofi juara Liga Europa musim ini.

Syaratnya, pasukan Xabi Alonso ini harus menundukkan tim asal Italia, Atalanta dalam partai final yang berlangsung di Stadion Aviva, Irlandia, Kamis (23/5) dini hari WIB.

Baca Juga: Toni Kroos Umumkan Gantung Sepatu

Sejauh ini, Leverkusen tak pernah kalah dalam 51 pertandingan yang dijalani musim ini di berbagai kompetisi. Trofi juara Liga Europa akan menuntaskan misi sempurna mereka musim ini demi merebut tiga gelar.

Gelar Bundesliga Jerman sudah mereka amankan. Liga Europa dan Piala Jerman akan membuat merekah meraih treble-winners.

Pelatih Leverkusen Xabi Alonso mengatakan, akan bersiap seperti yang dilakukan pada semua pertandingan sebelumnya. 

“Kami belum pernah kalah dalam 51 pertandingan, jadi anak-anak saya tahu bagaimana beradaptasi dengan situasi yang berbeda. Itu juga berlaku di final,” katanya, seperti dilansir dari laman resmi UEFA.

Meski demikian, Alonso tak mau meremehkan Atalanta. Menurutnya, dalam lima tahun terakhir, Atalanta selalu mengembangkan ide-ide mereka. 

“Mereka tahu apa yang mereka inginkan dan sukses di Italia dan Eropa. Namun kami telah menjalani banyak pertandingan di Jerman melawan tim-tim yang bermain serupa. Taktik, kecerdasan, dan mentalitas akan diperlukan besok,” terangnya.

Baca Juga: Juventus Gagal Naik ke Peringkat Tiga, Imbang 3-3 di Markas Bologna

Sementara itu, pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini yakin bahwa timnya telah mempersiapkan segala sesuatu yang harus dipersiapkan.

“Jadi kami hanya bersemangat untuk bermain dan kami harus menemukan tingkat ketenangan yang tepat untuk menghabiskan 24 jam ke depan dengan mengetahui bahwa kami telah melakukan semua yang kami miliki,” katanya.

Gasperini mengakui, Leverkusen adalah tim yang lengkap, dan sangat terorganisir. “Mereka serba bisa, mampu mempertahankan dan merebut bola dengan baik. Hasil yang mereka raih musim ini bukanlah suatu kebetulan,” tandasnya.

29