Home Sumbagsel Guru dan Murid Tewas , Polisi Buru Sopir Bus Study Tour yang Kabur

Guru dan Murid Tewas , Polisi Buru Sopir Bus Study Tour yang Kabur

Kayuagung, Gatra.com -- Bus Minanga yang membawa rombongan study tour SDN 1 Harisan Jaya, Kecamatan Cempaka, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan (Sumsel) mengalami kecelakaan di Jalintim Desa Buluh Cawang, Kecamatan Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Jumat 25 Mei 2024 malam.  Polisi kini tengah memburu sopir bus maut Minanga dengan nopol BE 7431 BU yang kabur usai kejadian maut tersebut.

Peristiwaa itu mengakibatkan dua orang tewas dan puluhan lainnya luka-luka. Adapun dua orang meninggal dunia merupakan seorang guru dan satu orang pelajar. Guru tersebut bernama Husna (48) warga Desa Cempaka dan pelajar bernama Flora (14) warga Desa Harisan Jaya, Kecamatan Cempaka.

Kasat Lantas Polres OKI, AKP Joko Edy mengatakan, bus tersebut dikendarai Irfan yang saat terjadi kecelakaan sopir bus langsung melarikan diri.

"Kecelakaan diduga disebabkan kelalaian pengemudi bus, yang saat melintas di tempat kejadian menabrak truk yang sedang berhenti dikarenakan mengalami kerusakan," ujarnya.

"Untuk sang sopir belum kita tetapkan sebagai tersangka. Hari ini kita akan melakukan evakuasi bus dan termasuk melakukan penyelidikan penyebab lakalantas itu," terangnya.

Kasat menambahkan, untuk kondisi Jalan Lintas Timur, Desa Buluh Cawang, Kecamatan Kayu Agung, Kabupaten OKI, Sumsel yang sempat macet parah, kini sudah kembali normal dan bus tersebut sudah dievakuasi.

"Para korban yang luka-luka sekarang yang masih dirawat di RSUD Kayu Agung ada empat orang," jelasnya.

32