Home Hiburan Tersangka Penembakan Mengaku Tidak Bersalah Atas Kematian Rapper Nipsey Hussle

Tersangka Penembakan Mengaku Tidak Bersalah Atas Kematian Rapper Nipsey Hussle

 

Los Angeles, Gatra.com - Tersangka penembakan Eric Ronald Holder (29) mengaku tidak bersalah atas tuduhan bahwa ia membunuh rapper nominasi Grammy, Nipsey Hussle, dan diperintahkan ditahan dengan jaminan $5 juta.

Holder menghadapi hukuman seumur hidup di penjara tanpa kemungkinan pembebasan bersyarat jika terbukti bersalah di persidangan. Surat kabar The Los Angeles Times melaporkan bahwa Holder adalah seorang rapper yang diduga anggota geng dengan nama panggilan ‘Fly Mac’ dan berbahaya kaena sering membawa senjata api.

Rapper Hussle ditembak beberapa kali pada 31 Maret tepat di luar lokasi toko pakaiannya di Los Angeles selatan. Dua orang lainnya juga terluka oleh tembakan tersebut.

Hussle yang berasal dari Eritrea dan tumbuh besar di Los Angeles selatan, mengatakan bahwa ia pernah menjadi anggota geng jalanan. Namun baru-baru ini ia menaikan ketenarannya lewat organisator dan aktivis komunitas. Sebelum kematiannya, Hussle sempat menulis di akun Twitter - nya, "memiliki musuh yang kuat adalah berkah".

Holder ditahan di Bellflower, Los Angeles, Selasa (2/4) setelah seorang penelepon melaporkan melihat orang dengan ciri-ciri tersangka. Penyelidik mengatakan pembunuhan itu dimotivasi oleh perselisihan pribadi antara Hussle dan Holder.


Reporter: TFA/Reuters
Editor: Mukhlison

194

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR